Persebaya vs Persipura 3-4: Komentar Aji Santoso Pemain Harus Bangkit

Gol Rendi Irwan ke gawang Persipura menit ke 90 umpan Hansamu Yama
Gol Rendi Irwan ke gawang Persipura menit ke 90 umpan Hansamu Yama (Foto : )
Persebaya vs Persipura 3-4: komentar Aji Santoso pemain Persebaya harus bangkit. Bajul Ijo dipermalukan Persipura Jayapura 4-3 setelah sebelumnya ditahan imbang 1-1 oleh Tim Promosi Persik Kediri.
 
Persebaya Surabaya menderita kekalahan pertama pada lanjutan Liga 1 2020. Bajol Ijo harus mengakui ketangguhan tim tamu Persipura Jayapura dengan skor 3-4 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT).Pelatih Persebaya Aji Santoso mengakui kekalahan dari Tim Mutiara Hitam karena transisi permainan dari menyerang ke bertahan sangat lambat. Tak hanya itu. Barisan depan, tengah, dan belakang Persebaya tampil di bawah performa terbaiknya.[caption id="attachment_293083" align="alignnone" width="900"] Persebaua Surabaya vs Persipura Jayapura 3-4 David Aparecido da Silva berhasil memperkecil ketinggalan di babak pertama dari Persipura Jayapura 1-2 lewat golnya di menit 42. Persipura unggul dua gol lebih dulu melalui brace Thiago Eduardo do Amaral menit 20’ dan 34’ (Foto : Persebaya)[/caption]“Memang gol yang terjadi akibat transisi kami yang agak sedikit terlambat. Ada pemain yang melakukan kesalahan terus di-counter. Saya sudah sampaikan berulang-ulang pada seluruh pemain agar tidak melakukan pelanggaran di sepertiga pertahanan. Tetapi masih ada yang melakukan kesalahan, dan dieksekusi dengan baik oleh lawan,” kata Aji dalam sesi jumpa pers setelah pertandingan.Aji juga menyayangkan kegagalan tendangan penalti David Aparecido da Silva. Persebaya sempat mendapat hadiah penalti di menit ke 7. Sayang eksekusi penyerang asal Brazil itu bisa ditepis kiper Persipura Dede Sulaiman.   [caption id="attachment_293084" align="alignnone" width="900"]