Nia Ramadhani Memimpikan Punya Yayasan Sejak Lama, Bikin Konser Musik Virtual

Nia Ramadhani wujudkan imipian bikin yayasan, gelar konser musik virtual (foto instagram Nia Ramadhania Bakrie)
Nia Ramadhani wujudkan imipian bikin yayasan, gelar konser musik virtual (foto instagram Nia Ramadhania Bakrie) (Foto : )

Artis Nia Ramadhani bersama 6 rekan lainnya mendirikan sebuah yayasan yang diberi nama, “Yayasan Kita, Aku dan Kamu”. Keinginan membuat yayasan sudah sejak lama, namun istri Ardie Bakrie ini baru bisa mewujudkannya di tahun 2020 ini. Nia Ramadhani yang ditemui dikawasan Epicentrum, Setia Budi, Jakarta Selatan, Jum’at (25/7/2020) mengatakan, ide ini muncul ketika dirinya bertemu 6 sahabatnya yang juga punya keinginan membuat yayasan, sehingga tercetuslah project perdana bernama “KREASI,” (Kreatif Dalam Berdonasi).

“Ngobrol lewat virtual dengan teman-teman bahwa ingin membangun yayasan, impian itu sebenarnya dah lama, eh ternyata sama, teman-teman punya impian yang juga sama, dan disambut dengan baik,” ujar Nia Ramadhani,Jum’at (25/7/2020).

Nia Ramadhani bersama 6 teman nya bentuk yayasan bikin konser virtual musik Didirikannya “Yayasan Kita, Aku dan Kamu” atau yang lebih dikenal sebagai Kita Turut Andil, bertujuan untuk saling berbagi antar sesama dan project perdananya dengan membuat membuat satu program donasi bernama KREASI “Kreatif Dalam Berdonasi”, dikemas dalam satu bentuk konser musik virtual yang melibatkan para musisi ternama Indonesia, seperti Titi DJ, Krisdayanti, Rossa, Vidi Aldiano, Gamaliel, Andien, Ayu Tingting, Naura dan Neona, serta ada Luna Maya, Gading Marten, Jessica Iskandar, Ayu Dewi.

Bukan hanya itu saja, “KREASI” juga memberikan kesempatan kepada para pekerja seni disabilitas dan para musisi jalanan untuk berkaloborasi bersama para artis ibukota. “Ini kegiatan pertama setelah membuat yayasan,” ucap Nia Ramadhani. Dikatakannya Yayasan ini berbeda dari yang lainnya, tersebab orang yang berdonasi tak hanya mendapat kebaikan saja, namun juga mendapat tontonan hiburan yang menjadi kesenangan mereka secara berkala di setiap project berikutnya.

"Mimpinya kita, nantinya kita mempunyai gaya hidup yang baru, kita bisa bersenang-senag sambil berdonasi, gimana caranya stepnya menuju kesitu,” ucap Nia Ramadhani. Langkah awal yayasan ini memang difokuskan untuk generasi kawula muda, tersebab ingin membangun pemikiran anak muda untuk berdonasi yang menyenangkan.

"Fokus kita anak-anak muda, kita mau membangun itu dulu, mudah-mudahan memang tercapai, oh ternyata gue jadi anak yayasan, gak norak kok,” jelas Nia. Konser musik virtual “KREASI” rencananya digelar pada Live Youtube secara gratis pada hari Minggu (26/07/2020), Cara berdonasinya melalui scan barcode yang tertera di channel Youtube tersebut setelah itu akan ada no rekening resmi dari yayasan sehingga orang yang mau berdonasi bisa mentransfer ke rekening yang tertera, serta acara tersebut juga akan dipantau oleh Dinas Sosial. 

"KREASI" project perdana yayasan yang dibentuk Nia Ramadhani (foto Sudarmanto)[/caption] Adapaun hasil donasi ini akan disumbangkan untuk para pekerja seni khususnya pekerja seni budaya dalam bidang wayang, reog dan gamelan yang terkena dampak COVID – 19. "Jadi untuk KREASI lebih ke pekerja seni seperti, dalang wayang, gamalan, reok, untuk mereka dapat uang, mereka butuh uang untuk orang menonton dan mendapatkan uang. karena lagi pandemi ini mereka pada mendem, tak ada penghasilan,” tutur Nia. Untuk info lebih lanjut mengenai konser music virtual “KREASI” bisa langsung mengunjungi laman situs instagram @kita.turutandil atau channel Youtube “KITA TURUT ANDIL”.