D.C. United segera resmikan transfer Wayne Rooney

wayne rooney ke dc united
wayne rooney ke dc united (Foto : )

Wayne Rooney mengunggah foto dirinya tengah dalam penerbangan ke Amerika Serikat. Kepindahannya ke D.C. United sebentar lagi akan menjadi kenyataan. Menurut laporan Sky Sports, D.C. United akan meresmikan Wayne Rooney sebagai pemain baru pada Kamis (28/6) waktu setempat. Sementara mantan pemain Manchester United itu baru menggelar konferensi pers pada Senin pekan depan.

Pemain 32 tahun itu segera menyelesaikan kesepakatan dua setengah tahun. Tidak ada biaya transfer namun D.C. United membayar kompensasi sebesar 10 juta poundsterling atau Rp 187 milyar. Artinya Rooney menjadi pemain termahal D.C. United. Mantan kapten timnas Inggris itu dikabarkan sudah mendapatkan visa dan izin kerja Amerika Serikat, bahkan sudah dapat berlatih bersama rekan-rekan barunya pada akhir pekan ini.

Hanya saja Rooney belum secara resmi didaftarkan sebagai pemain D.C. United karena jendela transfer pertengahan musim Amerika Serikat baru dibuka pada tanggal 10 Juli 2018. Jika semua proses telah rampung, maka Rooney mungkin akan memulai debutnya melawan Vancouver Whitecaps empat hari berselang, bersamaan dengan pembukaan stadion baru Audi Field di Washington.

Musim 2017/20218 Rooney berhasil membawa Everton finis di urutan 8. Kini top skor timnas inggris itu mantap meninggalkan Premier League dengan torehan 208 gol sepanjang 16 tahun berkarir. Rooney sendiri telah memenangkan lima gelar Liga Inggris, tiga Piala Liga, Piala FA, dan Liga Champions pada tahun 2008.