Johar Baru Kebakaran, Jalanan Gang Sempit Persulit Pemadaman

Kondisi Kebakaran Di Johar Baru, Jakarta Pusat
Kondisi Kebakaran Di Johar Baru, Jakarta Pusat (Foto : )
www.antvklik.com
- Kebakaran hebat melanda sejumlah rumah di pemukiman padat penduduk Jalan Tanah Tinggi, Johar Baru, Jakarta Pusat, Selasa siang ini (26/6/2018). Banyaknya bangunan rumah semi permanen dan bahan yang mudah terbakar membuat si jago merah semakin berkobar hebat.Kondisi tersebut semakin dipersulit dengan lokasi kejadian di gang sempit yang sulit dijangkau oleh petugas pemadam kebakaran, sehingga api semakin sulit dipadamkan.[caption id="attachment_108986" align="alignnone" width="300"]
Warga Johar Baru Berupaya Menyelamatkan Harta Benda Mereka[/caption]Kebakaran yang melanda pemukiman padat penduduk ini bermula dari percikan api di salah satu rumah warga yang langsung membesar dan merambat ke bangunan rumah lainnya. Warga pun terpaksa menyelamatkan harta bendanya yang masih bisa terselamatkan ke tempat yang jauh dari lokasi kejadian.Kebakaran yang terjadi di pinggir rel kereta ini terus dikerumuni warga yang ingin melihat lokasi kejadian kebakaran. Hingga saat ini belum ada petugas keamanan yang mengatur warga Johar Baru. Dari kebakaran ini terdapat 100 rumah terbakar.Belum bisa dipastikan penyebab si jago merah mengamuk, namun hingga berita ini diturunkan petugas pemadam kebakaran dibantu oleh warga masih berupaya melakukan pemadaman. (Laporan Yoga Kuspratomo dari Jakarta Pusat)