Badai Larang Sammy Simorangkir dan Kerispatih Bawakan Lagu Ciptaannya

Badai Eks Kerispatih
Badai Eks Kerispatih (Foto : Instagram @badaithepianoman)

"Pada tanggal 4 juli 2022, saya bersama kerispatih sudah melakukan tanda tangan kontrak perjanjian kerjasama pemakaian karya cipta. Nah kontrak ini hanya untuk kebutuhaan off air dari Kerispatih sebagai band tunggal. Dalam artian, tidak dengan melakukan kolaborasi," katanya.

Dalam surat perjanjian yang ditunjukkan oleh Badai tersebut, tertulis juga soal perjanjian kolaborasi antara Kerispatih, Sammy Simorangkir, dan Badai.

"Tapi di dalam surat perjanjian kerjasama ini ada satu pasal atau kesepakatan yang berbunyi khusus untuk kolaborasi reunian, Kerispatih dengan Badai dan dengan Sammy Simorangkir. Maka segala sesuatu yang berhubungan dengan deal menjadi urusan masing-masing manajemen," ujarnya.

img_title
Badai Eks Kerispatih. (Foto: Instagram @badaithepianoman)

Oleh karena itu, Badai memperingatkan seluruh penyelenggara acara yang hendak menggunakan lagunya dalam konsep reuni Kerispatih atau kolaborasi agar meminta izin kepada dirinya terlebih dahulu.

Mengingat sudah ada perjanjian yang dibuat antara ketiga pihak tersebut. Badai juga menegaskan apabila peringatan ini dilanggar, maka Badai tidak segan membawa urusan tersebut ke jalur hukum.

Pada keterangan unggahan video tersebut, Badai kembali menuliskan pernyataan secara tegas yang berbunyi larangan untuk Kerispatih dan Sammy Simorangkir membawakan karyanya dalam bentuk reuni atau kolaborasi.