Kotak Amal Lebih Tiga Kali Disatroni, CCTV Buat Apa?

Kotak Amal Lebih Tiga Kali Disatroni, CCTV Buat Apa?
Kotak Amal Lebih Tiga Kali Disatroni, CCTV Buat Apa? (Foto : )
Masjidnya dipasangi CCTV. Tapi duit kotak amalnya sudah lebih dari tiga kali disatroni maling. Lalu CCTV-nya buat apa?
Masjid Azharul Alia, di Jl. Alia II, Harapan Jaya, Bekasi Utara, Kota Bekasi kebobolan dan kebobolan. Kotak amal masjid disatroni lebih dari tiga kali. Pelaku dan aksinya terekam kamera CCTV yang terpasang dalam masjid.Kali ini pelaku pencurian diperkirakan masih berusia 18 tahun. Membobol kotak amal engan merusak kunci saat kondisi masjid sepi. Pelaku yang beraksi seorang diri berpura-pura hendak ibadah tepat di samping kotak amal. Usai menguras uang di dalamnya, pelaku kabur santai dengan berjalan kaki.[caption id="attachment_272946" align="alignnone" width="900"]
Kotak Amal Lebih Tiga Kali Disatroni, CCTV Buat Apa? Foto: Makhsanuddin Kurniawan | ANTV[/caption]Taryono, Pengurus Masjid mengatakan pelaku menggasak duit lebih dari Rp2 juta. Wow! Mengapa duitnya tidak setiap hari dikuras dan dimasukkan kas masjid? Entahlah!Pencurian duit kotak amal masjid di sini bukan kali pertama terjadi. Sudah lebih dari tiga kali. Nah![caption id="attachment_272947" align="alignnone" width="900"] Kotak Amal Lebih Tiga Kali Disatroni, CCTV Buat Apa? Foto: Makhsanuddin Kurniawan | ANTV[/caption]Minimnya pengawasan serta kurangnya partisipasi warga disinyalir menjadi pemicu kawanan pelaku kejahatan bebas beraksi. Bukan dong! Karena tidak ada marbot yang mengawasi masjid. Seolah di sini, CCTV hanyalah sebagai alat perekam bukan alat untuk mengantisipasi kejahatan.Semoga tidak lagi terulang. Makhsanuddin Kurniawan | Bekasi, Jawa Barat