Ini Cara Fakhri Latih Timnas U-19 Jelang Ujicoba Melawan Tira Persikabo U-20

10092019 timnas u-19 fun crop
10092019 timnas u-19 fun crop (Foto : )
Pelatih kepala Timnas U-19, Fakhri Husaini mengungkapkan bahwa 27 pemainnya sudah menunjukkan progres positif ke arah yang lebih baik. Memasuki hari ke-14, mereka mematangkan permainan jelang uji coba lokal melawan Tira Persikabo U-20 di Stadion Pakansari, Sabtu (12/10).Menurut Fakhri, waktu persiapan timnya menghadapi babak kualifikasi Piala AFC U-19 yang semakin singkat menjadi salah satu alasan utamanya. Tim pelatih pun ingin melihat respon dan reaksi pemain saat menghadapi tim yang lebih senior di lapangan.Fakhri berharap pemainnya menunjukan kemampuan terbaik dalam pertandingan uji coba tersebut.“Alhamdulillah, para pemain semakin berkembang dan menunjukkan progres positif. Waktu kami semakin dekat dengan pertandingan Kualifikasi Piala AFC. Kami berharap Tira Persikabo U-20 bisa memberikan pelajaran bagi adik-adiknya,” paparnya seperti dikutip website resmi PSSI.“Latihan kami pagi ini mematangkan strategi dan para pemain lebih banyak melakukan pertandingan melawan sesamanya, dalam Small Sided Games ataupun satu lapangan. Hari ini hanya Ernando (Ari) yang tidak bergabung dalam latihan, karena dia izin memperkuat Persebaya U-20, setelah itu, dia akan bergabung kembali bersama kami,” sambungnya.Lebih lanjut, Fakhri Husaini yakin pertandingan uji coba menghadapi Tira Persikabo akan berjalan seru. Uji coba menghadapi Tira Persikabo menjadi rangkaian aktifitas terakhir yang dijalani skuat Garuda Muda saat menjalani pemusatan latihan di Bogor. Dalam uji coba lokal sebelumnya, mereka sukses menekuk tim Pra PON DKI Jakarta dengan skor telak, 3-0.“Melawan Tira Persikabo, akan menjadi satu laga uji coba lokal lain yang penting bagi kami, untuk mengukur persiapan dan kekuatan kami. Sebelumnya, kami sudah melawan tim Pra PON DKI Jakarta, tentu kami ingin lawan kami untuk memberikan tekanan kepada pemain kami, serta memperbaiki kesalahan yang ada di laga sebelumnya,” kata Fakhri.“Kami yakin Tira Persikabo akan memberikan tekanan, terlepas mereka akan menurunkan pemain utama atau kedua buat saya mereka itu cukup bagus,” tambahnya.[caption id="attachment_237000" align="alignnone" width="1250"]
Salah satu pemain ditutup matanya dan diminta menebak nama temannya. Foto : PSSI[/caption] Hiburan Usai Latihan Usai menjalani latihan pagi itu, para pemain disuguhkan permainan oleh staf pelatih. Jadi, salah satu pemain matanya ditutup dan harus menebak salah satu teman satu timnya. Canda tawa menghiasi pagi cerah di Stadion Pakansari, Bogor. Beberapa pemain masih gagal menebak dengan tepat temannya.“Penting bagi tim ini untuk sedikit mendapatkan hiburan. Pemain jangan terlalu keseringan serius. Harus memang, tapi mereka juga manusia. Meski saya juga selalu meneriaki dan galak kepada mereka saat berlatih dan bertanding. Saya juga suka bercanda dengan pemain. Ini salah satu cara kami untuk menghibur serta bisa melihat mereka tertawa lepas penat usai menjalani latihan. Terlihat tadi mereka sangat terhibur dan ini juga menjadi media bagi sesama mereka agar lebih akrab dan kompak sebagai tim,” jelas Fakhri.“Saya harap mereka terus menunjukkan kemampuan terbaiknya di pemusatan latihan ini,” tutupnya.Timnas U-19 ini nantinya akan menjalani laga uji coba Internasional Timnas U-19 melawan Cina sedikit mengalami perubahan, laga pertama berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, hari Kamis (17/10) Oktober 2019, kick off pukul 19.00 WITA / 18.00 WIB. Sementara untuk laga kedua, berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, hari Minggu (20/10) pukul 15.00 WIB.Lalu berlanjut ke kualifikasi Piala AFC U-19 2020. Indonesia tergabung di Grup K bersama dengan Korea Utara, Hongkong dan Timor Leste.Laga pertama, Indonesia akan bertanding melawan Timor Leste, tanggal 6 November 2019. Berikutnya, David Maulana, dkk berhadapan dengan Hongkong di tanggal 8 November 2019. Terakhir, mereka dijamu Korea Utara di tanggal 10 November 2019.