Terkait Menikah, Evan Dimas tunggu orang tuanya meminta

Evan dimas tunggu orang tua suruh menikah
Evan dimas tunggu orang tua suruh menikah (Foto : )
Evan Dimas Darmono memutuskan untuk kembali ke tanah air usai melancong dari negeri jiran. Januari lalu Evan Dimas resmi berseragam Barito Putera untuk ikut mengarungi kompetisi Liga 1 2019, setelah musim sebelumnya membela tim kasta teratas Liga Malaysia, Selangor FA.
newsplus.antvklik.com
- Banyak faktor yang menjadi alasan mantan pemain Bhayangkara itu hengkang dari Selangor FA, salah satunya adalah keluarga.Ex-kapten timnas U-19 itu mengaku ingin lebih dekat dengan keluarga sehingga akhirnya memilih Barito Putera.Begitu ada kesempatan, reporter ANTV Azis Ariadh langsung menemui Evan, saat Barito melakukan pemusatan latihan di Lapangan ABC Senayan, Jakarta. Azis bertanya seputar kabar sang pemain langganan timnas kini.Evan kemudian menjelaskan bagaimana perbedaan liga Indonesia dengan liga Malaysia.
"Tidak jauh beda yah.. disana sama saja seperti di Indonesia, terus budayanya juga sama. Mungkin disana mulai liga lebih dulu dan timnya lebih sedikit dibanding dengan kita," kata Evan."Atmosfirnya jauh beda. Disini jelas lebih fanatik, lebih banyak suporternya. Mungkin disana kurang atmosfir suporternya kurang. Disini memang luar biasa suporter Indonesia," tambahnya lagi saat menceritakan tentang para suporter sepak bola di Malaysia.
Ketika ditanya apa yang membuat Evan memutuskan untuk kembali berkarir di Indonesia, ini dia jawabannya.....
"Ya itu saya ingin dekat sama keluarga. Bisa ketemu sama ibu bisa ketemu sama adik-adik juga. Dan yang pasti saya kangen sama atmosfir sepakbola Indonesia."
Evan Dimas yang menginjak usia 24 tahun pada bulan Maret lalu, dan beberapa rekannya sudah melepas masa lajang alias menikah, dan reporter ANTV bertanya kapan Evan Dimas terkait menikah, dan sejauh mana hubungannya denganĀ  seorang pramugari maskapai penerbangan Indonesia.Ini jawaban Evan Dimas....