Penjualan Tiket FIBA World Cup 2023 Dibuka Kembali, Berikut Daftar Harga dan Cara Pembeliannya!

Logo FIBA World Cup 2023
Logo FIBA World Cup 2023 (Foto : FIBA)

Antv – Federasi Bola Basket Internasional (FIBA) akan mengaktifkan kembali penjualan tiket pertandingan FIBA World Cup 2023 yang akan diselenggarakan di Indonesia untuk semua kategori tribun. FIBA bekerja sama dengan loket.com untuk penjualan tiketnya.

Masyarakat dapat mengakses laman fiba.loket.com mulai Senin, 14 Agustus pukul 12.00 WIB, untuk membeli tiket pertandingan penyisihan Grup G dan Grup H, serta putaran kedua grup dan klasifikasi yang juga berlangsung di Indonesia Arena, Jakarta.

img_title
Trofi FIBA World Cup 2023. (Foto: Dok. FIBA)

Bukan sekadar mengaktifkan kembali laman penjualan tiket, FIBA juga akan mulai mengirimkan tiket elektronik kepada para penonton yang sebelumnya sudah membeli tiket.

"E-ticket akan didistribusikan mulai 14 Agustus. Di Indonesia, tiket akan didistribusikan oleh Loket.com," kata pernyataan resmi FIBA.

Nantinya, tiket akan dikirimkan langsung ke alamat email pembeli. Yang sudah membeli, tidak perlu lagi masuk ke halaman akun pelanggan.

"Jika Anda memiliki pertanyaan, jangan ragu untuk menghubungi: [email protected]," lanjut pernyataan FIBA tersebut.