Tembok Underpass Kereta Api Bandara Soetta Ambrol

Tol Bandara Soetta1
Tol Bandara Soetta1 (Foto : )
www.antvklik.com
- Jalan arteri menuju Bandara Soekarno Hatta (Soetta) Cengkareng, Tangerang, Banten, tepatnya di Jl. Underpass Perimeter Selatan, Senin (5/2), longsor akibat diguyur hujan deras.Melansir dari akun media sosial, Kepala Pusat Data, Informasi, dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho menjelaskan bahwa longsor membuat tembok sebelah kiri underpass atau terowongan rel kereta api Bandara Soekarno Hatta ambrol sepanjang 20 meter dan menimpa 1 mobil Honda Brio yang berisi dua penumpang ibu-ibu.[embed]https://youtu.be/oxDFTPhF9Ms[/embed]Ia menambahkan, selama proses evakuasi terhadap 2 orang yang terjebak di dalam mobil yang tertimbun oleh puing-puing dan tanah oleh polisi dan instansi terkait, lalu lintas ditutup sementara karena dikhawatirkan dapat memberikan tekanan yang dapat merubuhkan tembok lainnya yang kondisinya sudah miring dan retak.Alat berat dikerahkan ke lokasi kejadian, untuk mengeruk material longsor yang menimbun kedua korban. Upaya penyelamatan kedua korban masih berlangsung.