Karena Sakit, Jamaah Haji Ini Terpaksa Gagal Ke Tanah Suci

Illustrasi: Petugas Medis Lakukan Pemeriksaan Jemaah Haji (Photo: Vivanews)
Illustrasi: Petugas Medis Lakukan Pemeriksaan Jemaah Haji (Photo: Vivanews) (Foto : )
www.antvklik.com
- Menjelang keberangkatan calon jamaah haji, satu orang calon jamaah haji yang tergabung dalam kelompok terbang (kloter) 16 asal Kabupaten Polewali Mandar, Sulawesi Barat dipastikan gagal berangkat ke tanah suci untuk menjalan ibadah haji. Kepastian ketidakberangkatan calon jamaah haji tersebut dipastikan setelah panitia haji menerima laporan jika yang bersangkutan sakit dan membutuhkan perawatan yang lama.Calon jamaah haji asal Kabupaten Polewali Mandar, Sulawesi Barat yang dipastikan gagal berangkat ke tanah suci untuk menjalankan ibadah haji adalah Hadijah Demmalira, warga kelurahan Takatidung, Kecamatan Polewali. Hadijah Demmalira bersama kelompoknya seharusnya berangkat ke tanah suci melalui embarkasi Hasanuddin Makassar pada tanggal 28 Juli mendatang, namun karena sakit ia pun terpaksa gagal berangkat dan akan digantikan oleh calon jamaah lainnya yang masuk dalam daftar cadangan.Kepala seksi penyenggaraan Ibadah Haji Kementrian Agama Kabupaten Polewali Mandar memberi keterangan bahwa untuk mengisi kekosongan calon jamaah haji yang gagal berangkat tersebut akan ada calon jamaah cadangan yang menggantikan. Jamaah pengganti tesebut akan dipilih berdasarkan nama yang terdapat dalam daftar tunggu serta telah siap seluruh dokumen dan visanya.Pada musim haji tahun ini, Kementrian Agama Kabupaten Polewali Mandar memberangkatkan 509 orang calon jamaah dan tergabung dalam dua kelompok terbang. Para jamaah tersebut akan diberangkatkan menuju Asrama Haji Sudiang pada tanggal 28 Juli dan 8 Agustus untuk selanjutnya diterbangkan menuju tanah suci Mekkah melalui Bandar Udara Internasional Hasanuddin Makassar. (RAR)