Disebut Pelacur hingga Pakai Dukun, Ini Alasan Dewi Perssik Enggan Maafkan Haters

Dewi Perssik
Dewi Perssik (Foto : Instagram @dewiperssik9)

"Mudah-mudahan jadi pelajaran, karena usianya gak jauh beda sama ibu saya, mending mengaji, belajar sosmed lagi, ngurus rumah tangga, anak, dan suaminya di rumah," imbuh Dewi Perssik.

Kendati demikian, meski Winarsih telah ditetapkan sebagai tersangka, namun ia tak ditahan polisi. Polisi beralasan Winarsih tak ditahan karena ancaman hukuman atas persangkaan terhadap Winarsih di bawah 5 tahun penjara. 

"Nggak (ditahan), dia itu kan kasusnya itu dalam Undang-Undang ITE itu dia kan masuk yang 4 tahun, jadi nggak bisa ditahan, tapi dia ditetapkan sebagai tersangka," kata Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Nurma Dewi.

img_title
Dewi Perssik dan kuasa hukumnya. (Foto: Intip Seleb)

Winarsih juga sempat meminta maaf secara langsung kepada Dewi Perssik atas kelakuanya kepada pedangdut 36 tahun itu.

"Njaluk sepuro, tulung bukakno pintu sepuro neng Ibu Dewi dan keluarga Ibu Dewi dan keluarga Kota Jember. Aku njaluk sepurone sing akeh atas omongan saya yang kurang ajar, sing bodoh ini, sing kurang ajar iki aku njaluk sepurone sing akeh, tulung bukakno sepurone sing akeh, Ibu Dewi dan keluarga Ibu Dewi. Saya menyesal saya tidak akan ulang lagi seperti ini," ujar Winarsih.

Selain itu, suami Winarsih juga mengutarakan permintaan maafnya. Dia mengaku teledor dalam mendidik sang istri, Winarsih.