Akan Tayang di Bioskop, Film Qorin Angkat Kisah Asrama Putri dan Ritual Sesat

Film Qorin
Film Qorin (Foto : Tangkapan layar YouTube/CINEMA 21)

Kejanggalan tak hanya dialami oleh Zahra karena Umi Hana, istri Ustad Jaelani, pun menemukan keanehan-keanehan pada gelagat dan benda-benda yang disimpan oleh suaminya.

Mengutip keterangan pers resmi yang diterima ANTV Klik, Ginanti Rona selaku sutradara mengatakan bahwa film Qorin merupakan project yang unik baginya lantaran ini adalah film horor bertema religi pertama yang digarapnya.

“Film Qorin ini adalah film horror bertema religi yang pertama kali saya garap. Tema Qorin yang diangkat dalam film horor ini sangat menarik, karena setiap manusia memiliki sisi gelapnya, Dan Qorin adalah bentuk manifestasi sisi gelap manusia dalam bentuk “kembaran” yang muncul dan kemudian meneror manusia." katanya.

img_title
Film Qorin. (Foto: Tangkapan layar YouTube/CINEMA 21)

"Diwujudkan dalam bentuk storytelling yang menarik, eksplorasi dari sisi cerita kelam yang dibawa setiap karakter/tokohnya, juga treatment horor dari ritual pemanggilan Qorin dan kemunculan Qorin yang belum pernah dieksplor lebih jauh di film-film horor Indonesia lain.” katanya menambahkan.

Film Qorin disutradarai oleh Ginanti Rona yang mengawali karier sebagai Asisten Sutradara Timo Tjahjanto dan pernah menjadi Asisten Sutradara sejumlah film ternama Indonesia seperti Rumah Dara dan The Raid. 

img_title
Film Qorin. (Foto: Tangkapan layar YouTube/CINEMA 21)