Bisnis Kuliner di Usia Muda, Sandiaga Minta Gen Z Tiru Melati Sesilia

Melati Sesilia
Melati Sesilia (Foto : Instagram: @melati.sesilia)

Antv – Baru-baru ini Melati Sesilia jadi perbincangan warganet lantaran dirinya mendapatkan pujian dari Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno.

Sandiaga Uno memberikan pujian kepada Melati Sesilia, pasalnya bahwa mantan JKT48 tersebut dianggap gigih dalam mengembangkan usahanya di bidang kuliner.

Melati Sesilia sempat diundang menjadi narasumber dalam acara Pemeran Apresiasi Indonesia 2022 di Kota Jambi bersama Menparekraf. Pada acara tersebut, Sandiaga Uno memberikan kalimat pujian karena Melati berani melangkah untuk menjadi seorang pengusaha muda. Bahkan, ia dianggap bisa menjadi inspirasi anak muda yang mau berusaha keras.

"Berwirausaha, kenapa harus gengsi? Mulai aja dulu. Kemarin di acara @apresiasikreasiindonesia Kota Jambi, kita bisa belajar banyak dari kegigihan Mba @Melati.sesilia mantan personel @jkt48 yang memutuskan untuk menjadi pengusaha," tulis Sandiaga Uno dikutip dari laman Intip Seleb, Kamis, 8 September 2022.

"Waaah patut dicontoh ni buat temen-temen Millenial dan Gen Z, jadi wirausaha itu halal, tidak merugikan orang lain, juga buat pribadi jadi makin mandiri, tidak ada kata terlambat, coba dipikir-pikir lagi yaa," sambungnya.

img_title
Sandiaga Uno. (Foto : Instagram: @sandiuno)

Selain itu, Sandiaga juga menilai dari cara Melati dalam mempromosikan bisnisnya tersebut dengan baik, Ia dianggap bisa memanfaatkan media sosial sehingga dapat menarik penonton untuk mencoba makanannya.