Pemerintah Turki menahan 184 Kontraktor termasuk Walikota Nurdagi

Ketum ILUNI Pascasarjana UI Sampaikan Duka Buat Turki dan Suriah
Ketum ILUNI Pascasarjana UI Sampaikan Duka Buat Turki dan Suriah (Foto : Twitter)

Yang mengejutkan, Walikota Nurdagi di Provinsi Gaziantep, Okkes Kavak, yang juga adalah anggota Partai Keadilan dan Pembangunan dikabarkan juga ditahan atas dakwaan telah gagal untuk melakukan pengawasan atau inspeksi konstruksi gedung selama memangku jabatan. 

Sementara itu, Badan Penanggulangan Bencana Turki (AFAD) mencatat telah terjadi 9.470 kali gempa susulan mengguncang daerah yang terdampak gempa. 

"Gempa susulan akan terus berlanjut untuk waktu yang cukup lama ... kami prediksi bahwa gempa susulan ini akan berlangsung paling sedikit dua tahun lamanya," kata Orhan Tatar General Manager AFAD dalam sebuah konferensi pers di Ankara. 

Namun demikian, Orhan menjelaskan bahwa gempa magnitudo 5,3 yang mengguncang kota Bor, kota yang berjarak sekitar 245 km dari episentrum gempa dahsyat pada 6 Februari silam, dinilai merupakan gempa awal yang tidak berkaitan dengan lainnya.