Video Viral Dua Wanita Terseret Arus Sungai Bruno di Lereng Wilis

Video Viral Dua Wanita Terseret Arus Sungai Bruno di Lereng Wilis
Video Viral Dua Wanita Terseret Arus Sungai Bruno di Lereng Wilis (Foto : Tangkap Layar)

Air berwarna kecoklatan itu langsung menghantam mereka yang saat itu tengah bersama dua wanita lainnya bermain di tengah sungai.

Beruntung korban bisa diselamatkan pihak kafe maupun pengunjung lain.

Menanggapi peristiwa yang menimpa pengunjung kafenya, House of Riverside Kediri buka suara melalui unggahan di akun Instagramnya @houseofriverside, dengan memberikan penjelasan detail terkait peristiwa tersebut.

Dalam keterangannya disebutkan, peristiwa itu sudah diantisipasi dengan tim yang berjaga di area sungai.

“Menanggapi kejadian kemarin sore di video, kami ingin menjelaskan dengan detail. Ada empat wanita bermain di sungai dan secara tiba-tiba ada air mengalir deras dengan posisi dangkal. Tidak ada hujan sama sekali di area kami, tapi di atas sudah mendung. Semua tim kami sudah sangat paham bila cuaca mendung atau hujan, dan tim kami siap dengan keadaan ini, karena yang melakukan pertolongan ini adalah tim kami karena bagi kami keamanan, kenyamanan dan keselamatan adalah yang utama,” tulis pihak House of Riverside Kediri.

Peringatan pun menurut pihak House of Riverside juga sudah dipasang di area tersebut. Hanya saja mungkin belum terlihat jelas oleh pengunjung.