Polisi Lakukan Pemeriksaan Anak Kombes Terduga Pelaku Penganiayaan

Kasie Humas Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Nurma Dewi.
Kasie Humas Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Nurma Dewi. (Foto : Viva)

AntvPolres Metro Jakarta Selatan masih melakukan penyelidikan terkait kasus penganiayaan yang diduga dilakukan oleh seorang anak Kombes Polisi. Pemukulan diduga dilakukan di Perguruan Tinggi Ilmu kepolisian (PTIK) pada Sabtu (12/11/2022).

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Seksi Hubungan Masyarakat (Kasie Humas) Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Nurma Dewi mengatakan bahwa pihak terlapor berinisial RC sudah diperiksa polisi terkait dugaan penganiayaan tersebut. Pemeriksaan sudah dilakukan pada Selasa (22/11/2022).

"Ya Selasa sudah diperiksa," ujar Nurma saat dikonfirmasi wartawan, Rabu (23/11/2022).

Namun soal materi pemeriksaan belum bisa dijelaskan karena masih masuk dalam ranah penyelidikan polisi.

"(Berapa pertanyaannya) di penyidik, udah diperiksa," kata Nurma.

Diketahui seperti diberitakan VIVA.co.id, AKP Nurma Dewi mengatakan dari hasil pemeriksaan, kasus penganiayaan diduga dipicu korban FB (16), dan pelaku RC, tengah bercanda.

“Pemicu adalah mereka bercanda. Kemudian, topi yang dipakai masih ada di korban. Jadi, itu saja pemicunya. Nggak terlalu bermasalah," kata Nurma di Polres Jakarta Selatan, Jumat 18 November 2022.