Timnas U-19 Hadapi Gimnastic Tarragona di Ujicoba Perdana di Spanyol

Partai Pertama Timnas U-19 Lawan Gymnastic Tarragona U-19
Partai Pertama Timnas U-19 Lawan Gymnastic Tarragona U-19 (Foto : )
Timnas U-19 hadapi Gimnastic Tarragona di ujicoba perdana di Spanyol. Irfan Jauhari dan kolega mendapat lawan tangguh tim kasta ketiga Liga Spanyol Gimnastic Tarragona.  
Tim Nasional Indonesia U-19 dibawah pimpinan Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri dan asisten pelatih Nova Arianto mulai menjalani latihan keras di Spanyol. Skuat Garuda Nusantara menggelar latihan di Stadion Carmpo Futbol Roda de Bara, Tarragona, Spanyol sejak Senin 28 Desember 2020.Mereka kini bersiap menghadapi laga uji coba perdana di Spanyol melawan Gimnàstic Tarragona Minggu 3 Januari 2021. Gimnastic Tarragona bukan tim sembarangan karena mereka merupakan salah satu tim anggota kasta ketiga La Liga.David Maulana dan kawan kawan dipastikan akan menghadapi tantangan berat karena Gimnastic Tarragona memiliki kemampuan yang sangat baik terlihat dari catatan mereka di Grup 3-A La Liga. Gimnastic Tarragona kini memimpin klasemen sementara dengan 16 poin dari hasil 4 kali menang 4 kali seri dan sekali kalah dari 9 kali main.Gimnastic Tarragona berada satu grup dengan tim Barcelona B yang saat ini berada di peringkat 4 dengan catatan 4 kali menang 1 kali seri dan 4 kali kalah dari 9 kali main. Barcelona B mengoleksi 13 point dan tertinggal 3 point dari Gimnastic Tarragona.Gimnastic Tarragona unggul atas peringkat kedua Hospitalet yang memiliki nilai sama 16 namun kalah selisih gold an sudah memainkan 10 pertandingan. Sementara diperingkat ketiga Lleida Esportiu mencatat nilai sama dengan Barcelona B yaitu 13 point namun unggul selisih gol.[caption id="attachment_420513" align="alignnone" width="900"]
Gimnastic Tarragona memimpin klasemen sementara Grup 3-A dan unggul atas tim Barcelona B Gimnastic Tarragona memimpin klasemen sementara Grup 3-A dan unggul atas tim Barcelona B yang berada di peringkat 4 (Foto : La Liga)[/caption]Dengan demikian Braif Fattari dan kawan kawan tidak akan dengan mudah mencetak gol ke gawang lawan dan sebaliknya, Rizky Ridho dan barisan belakang Timnas U-19 harus bekerja ekstra keras untuk mengawal gawang Timnas U-19 yang dikawal kipper Muhammad Adisatryo agar tidak kebobolan.Menghadapi lawan tangguh tersebut, seluruh pemain terlihat bersemangat mengikuti pemusatan latihan di Tarragona, Spanyol saat ini. Latihan untuk sementara dipimpin oleh Asisten Pelatih Timnas, Nova Arianto. Hal ini karena pelatih Shin Tae-yong masih memimpin timnas Indonesia U-23 yang sedang menjalani pemusatan latihan di Stadion Madya dan Lapangan D, komplek Gelora Bung Karno Senayan Jakarta.Shin Tae-yong untuk pertama kalinya memanggil 36 pemain Timnas U-23 dalam rangka persiapan SEA Games di Vietnam 2021. Shin Tae-yong masih banyak memanggil pemain muka lama dalam pemusatan perdana Timnas U-23 di Jakarta yang berakhir 31 Desember 2020. Skuat Asuhan Shin Tae-Yong Mulai Mempersiapkan Diri Menghadapi Ujicoba Pertama Para pemain Timnas U-19 yang sudah tiba di Spanyol sejak Minggu 27 Desember 2020, kini sudah beradaptasi dengan baik terhadap cuaca di Tarragona, Spanyol yang suhu udaranya mulai dingin. Dengan demikian Bagas Kaffa dan kawan kawan bisa berlatih secara maksimal sesuai jadwal program latihan yang diberikan oleh asisten pelatih Nova Arianto."Perkembangan pemain semakin baik, pemain sudah bisa beradaptasi dengan cuaca disini. Kami juga persiapan menghadapi sejumlah uji coba disini," kata Nova Arianto.Seperti diketahui, Garuda Nusantara rencananya akan menjalani lima kali uji coba selama pemusatan latihan di Spanyol. Kelima lawan Irfan Jauhari dan kawan kawan tersebut adalah Gimnastic Tarragona, Lleida Esportiu U-19, Sabadell U-19, Ceuta U-19, dan Timnas Arab Saudi U-19."Lima lawan ini merupakan tim yang bagus. Menjadi pengalaman yang berharga untuk para pemain. Untuk itu pemain harus bisa memanfaatkan dengan baik uji coba tersebut," tutur Nova Arianto.Sementara itu Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan mengatakan bahwa selama di Spanyol, timnas U-19 tetap harus semangat, bekerja keras dan berjuang secara maksimal. Mereka tidak boleh menyia-nyiakan kesempatan emas yang ada didepan mata untuk mengembangkan karir di masa depan.“TC di Spanyol, kami harap dimanfaatkan dengan baik oleh pemain. Mereka harus bekerja keras dan terus bersemangat demi torehan positif di Piala AFC U-19. PSSI tetap berkomitmen terhadap timnas U-19. Meskipun Piala Dunia U-20 diundur ke tahun 2023, pemain ini adalah cikal bakal timnas U-23 maupun timnas senior nantinya," kata Iriawan.TC di Spanyol sebagai persiapan Garuda Nusantara mengikuti Piala AFC U-19 2020 yang berlangsung di Uzbekistan pada Maret 2021 mendatang. Pada ajang tersebut Indonesia berada di grup A bersama tuan rumah Uzbekistan, Kamboja, dan Iran. Jadwal Uji Coba Internasional Timnas U-19 di Spanyol :