Hari Ini Jamaah Haji Wukuf di Padang Arafah, Fasilitas Kesehatan Disiapkan Arab Saudi

Hari Ini Jamaah Haji Wukuf di Arafah, Fasilitas Kesehatan Disiapkan Arab Saudi (Foto Saudigazette)
Hari Ini Jamaah Haji Wukuf di Arafah, Fasilitas Kesehatan Disiapkan Arab Saudi (Foto Saudigazette) (Foto : )
Hari ini merupakan puncak pelaksanaan ibadah haji dimana para jamaah pun, akan menunaikan ibadah wukuf di Padang Arafah.
Wukuf Arafah wajib dilakukan setiap jamaah haji pada tanggal 9 Dzulhijjah, atau untuk tahun ini bertepatan dengan Kamis (30/7/2020) hari ini.Terkait ibadah wukuf Arafah, Pemerintah Arab Saudi pun telah menyelesaikan segala persiapan persiapan, salah satunya dari sisi fasilitas kesehatan. Mereka menyediakan perawatan medis bagi jamaah di Gunung Arafah.Fasilitas kesehatan di Arafah telah dilengkapi klinik umum yang dikelola oleh dokter, konsultan kesehatan, dan perawat spesialis. Kemudian disediakan juga fasilitas untuk menangani sengatan matahari dan stres akibat panas.Juga akan ada rumah sakit keliling di Arafah dan klinik keliling di Muzdalifah sepanjang Hari Arafah untuk melayani para jamaah sampai keberangkatan mereka.Petugas juga telah menyiapkan kamp terpadu di wilayah Arafah untuk mengisolasi kasus yang diduga sebagai virus corona (covid-19) dan menerapkan tindakan pencegahan.Kemudian Pasukan Pertahanan Sipil telah meningkatkan kesiapan di Mina dan menerapkan semua langkah untuk menjaga keselamatan jamaah selama bermukim.Komandan Pertahanan Sipil untuk Haji, Mayjen Hamoud Al Faraj, mengatakan timnya telah siap."Semua pihak yang terlibat menjalankan tugas mereka untuk menangani risiko sesuai rencana umum ibadah haji tahun ini," katanya, seperti dikutip dari
Arabnews , Kamis (30/7/2020).Sebelumnya pada Hari Tarwiyah (8 Dzulhijjah), Kementerian Kesehatan Arab Saudi mengumumkan tidak ada kasus covid-19 yang menginfeksi jamaah haji tahun ini.Hari ini jamaah haji melakukan puncak ibadah wukuf di Padang Arafah. Rukun haji tersebut dilaksanakan setiap tanggal 9 Dzulhijjah. Pada tahun ini wukuf di Arafah bertepatan dengan Kamis (30/7/2020).Wukuf sendiri memiliki arti berdiam diri sambil berzikir. Wukuf menjadi puncak pelaksanaan ibadah haji dan merupakan syarat sahnya Muslimin dalam berhaji.Sebagai informasi, Wukuf di Padang Arafah merupakan rukun haji yang paling pokok. Nabi Muhammad Shallallahu alaihi wa sallam pernah ditanya oleh sekelompok orang dari Nejed tentang ibadah haji, maka beliau menjawab:الْحَجُّ عَرَفَةُ"Haji itu adalah Arafah." (HR At-Tirmidzi Nomor 889, An-Nasa’i Nomor 3016, dan Ibnu Majah Nomor 3015 , dinyatakan sahih oleh Al-Albani)Sementara bagi kaum Muslimin yang tidak berhaji disunahkan melaksanakan puasa Arafah, yaitu setiap tanggal 9 Dzulhijjah. Puasa Arafah memiliki hikmah serta keutamaan sangat besar bagi seorang Muslim.