Lubang Besar Tiba-tiba Muncul di Tengah Persawahan di Maros, Warga Geger

Lubang besar
Lubang besar (Foto : )
Sebuah lubang besar tiba-tiba muncul di tengah area persawahan di Dusun Tana Takko, Desa Lebbo Tengae, Kecamatan Cendrana, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan.
Lubang memiliki diameter 15 meter dengan kedalaman sekitar 5 meter dan pada dasar lubang terdapat sejumlah lubang kecil lainnya. Fenomena kemunculan lubang besar membuat geger warga sekitar.Menurut warga, lubang terbentuk setelah terdengar suara gemuruh kemudian diikuti amblesnya tanah sawah dan mengeluarkan asap dari dalam lubang. Awalnya lubang hanya beridamater 2 meter, namun terus bertambah seiring air turun ke dalam lubang.[caption id="attachment_262749" align="alignnone" width="900"]
Petugas pasang garis polisi di sekitar lubang (Foto: ANTV/Wawan Setyawan)[/caption]Pihak kepolisian saat ini telah memasang garis polisi, mencegah warga agar tidak mendekati lokasi amblesnya tanah. Selain itu beberapa petugas dari pihak BPBD Maros juga telah mendatangi lokasi untuk memastikan lubang tersebut tidak akan semakin melebar dan membahayakan warga sekitar. Wawan Setyawan | Maros, Sulawesi Selatan