Robot Ini Bisa Lakukan Bedah Kosmetik Estetik, Diklaim Minim Risiko dan Hasilnya Mencengangkan

Robot Ini Bisa Lakukan Bedah Kosmetik Estetik
Robot Ini Bisa Lakukan Bedah Kosmetik Estetik (Foto : Istimewa)

Antv – Dunia kecantikan terus mengalami inovasi seiring berjalannya waktu dan canggihnya peralatan teknologi. Terbaru, seorang ahli bedah kosmetik terkemuka asal Brasil menemukan sebuah alat atau robot yang bisa membantu melakukan bedah kosmetik sebagai alternatif operasi plastik. 

Adalah Dr. Marco Faria-Correa, yang cukup dikenal di kancah internasional karena keahliannya di bidang bedah kosmetik dengan teknik yang inovatif.

Pria yang menyelesaikan pelatihan spesialisnya di bidang bedah kosmetik dan rekonstruktif di Brasil pada tahun 1985 ini berhasil menemukan teknologi robotik untuk bedah kosmetik. 

Menurut Dr Marco, hadirnya penggunaan teknologi robotik juga membuat seorang dokter bedah tidak pernah berhenti untuk berinovasi.

“Kami bisa belajar lebih tinggi lagi sekaligus mempelajari semakin rinci soal penggunaan teknologi robotik,” kata Dr. Marco Faria-Correa saat jumpa pers di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (12/7/2023). 

Pria yang disebut-sebut menjadi pionir pencetus minimally invasive plastic surgery dengan mengadaptasi teknik video endoscopy pada tahun 1992 ini menekankan peran penting robotics and artificial intelligence yang merupakan elemen penting dalam praktek bedah yang inovatif.

Ia mencontohkan inovasinya untuk pengobatan kanker payudara yang disebut mastektomi. Dalam penanganan kanker payudara ini, ia dengan cara menyisakan puting dan kulit menggunakan bedah robotik. Hasilnya diklaim sangat luar biasa bagi pasien.