P&G dan Save the Children Indonesia Berikan Dukungan Psikososial dan Pendidikan Situasi Darurat

P&G dan Save the Children Indonesia Berikan Dukungan Psikososial
P&G dan Save the Children Indonesia Berikan Dukungan Psikososial (Foto : Istimewa)

 

img_title
Pendidikan Situasi Darurat untuk Anak-anak dan Sekolah Terdampak. (Foto: Istimewa)


 
P&G bersama dengan Save the Children dan Dinas Pendidikan Kabupaten Cianjur melakukan aksi tanggap darurat ini lewat tiga program utama, yaitu Dukungan Psikososial, Pendidikan dalam Situasi Darurat, dan Satuan Pendidikan Aman Bencana (SPAB).

 

Ketiga program tersebut telah berlangsung sejak Januari 2023 dan akan rampung pada April 2023, serta diharapkan dapat menjangkau 300 guru dan 2.300 siswa anak-anak yang merupakan bagian dari 15 sekolah binaan program “We See Equal” P&G Indonesia di Kabupaten Cianjur.

Dari total 300 guru tersebut, sebanyak 30 guru yang mewakili sekolahnya diberikan pelatihan untuk dapat menjadi master trainer bagi guru lainnya.