Perhatian! Dicari Pendering Lonceng Gereja Untuk Penobatan Raja Charles III

Sejumlah orang membunyikan lonceng gereja
Sejumlah orang membunyikan lonceng gereja (Foto : Reuters)

Antv – Sebuah kampanye merekrut banyak orang dilakukan di Inggris. Tugasnya membunyikan lonceng gereja-gereja saat perayaan penobatan Raja Inggris Charles III yang akan dilakukan kurang dari tiga bulan.

Kampanye tersebut bertema 'Ring forThe King'. Tujuannya mendorong lebih banyak orang untuk terlibat menjelang penobatan Raja Inggris Charles III yang akan dilakukan pada 6 Mei sehingga bunyi lonceng menggema di Inggris Raya.

Sekelompok pendering lonceng yang berpengalaman direkruk. Mereka berlatih di Ipswich di tenggara Inggris pada Rabu (22/2/2023).

"Kami ingin memastikan bahwa ada dering untuk setiap gereja", kata instruktur Amanda Richmond.

Lebih lanjut, Richmond menambahkan kelompok tersebut termasuk orang-orang yang membunyikan lonceng Platinum Jubilee mendiang Ratu Elizabeth II yang meninggal dunia pada September 2022.

Pendering lonceng berpengalaman Janus Van Helvert, 61, mengatakan dia ingin bergabung karena kecintaan Charles terhadap lingkungan.

Okupasi terapis Fiona Smith, 55, mengatakan dia sangat senang dengan prospek lonceng penobatan Raja karena dianggap langkah, "kesempatan sekali seumur hidup".

Yang termuda di grup adalah Freja, 17 tahun. Freja mengatakan bahwa dia ingin mendorong orang-orang yang lebih muda untuk membunyikan lonceng.

"Ini sangat menyenangkan dan Anda mendapatkan banyak teman dengan sangat cepat", katanya.

Menurut angka dari Dewan Pusat Pendering Lonceng Gereja yang dikutip oleh BBC, ada 30-40.000 pendering lonceng di seluruh Inggris Raya dan masih banyak lagi yang dibutuhkan, terutama karena banyak dari mereka yang lebih tua.