Review Restoran Cali Deli & Madame Ching, Rasakan Sensasi Kuliner Vietnam di Jakarta

Cali Deli & Madame Ching
Cali Deli & Madame Ching (Foto : Youtube IntipSeleb Official)

Selain itu, ada pula tempat makan indoor yang dikhususkan untuk kamu yang ingin mengadakan acara formal maupun semi formal bersama keluarga atau rekan-rekan kerja.

Menu Vietnam yang Cocok Untuk Lidah Indonesia

Restoran yang terletak di Jakarta Pusat ini menjual berbagai hidangan otentik khas Vietnam yang telah disesuaikan dengan lidah dan selera orang Indonesia, sehingga kamu tidak perlu khawatir tidak cocok dengan cita rasanya.

Salah satu menu andalan dan yang digemari para pengunjung restoran Vietnam ini adalah Banh Mi. Banh Mi sendiri merupakan salah satu street food di Vietnam berupa sandwich. 

img_title
Banh Mi Sandwich Khas Vietnam. (Foto: Youtube IntipSeleb Official)

Berbeda dengan sandwich pada umumnya, Banh Mi menggunakan jenis roti baguette yang diisi dengan irisan wortel, potongan lobak putih, lembaran daging (ayam, ikan, atau sapi), dan daun ketumbar yang membuat sandwich ini lebih aromatik.

Bagi kalian yang sebelumnya pernah mengunjungi restoran Vietnam, tentu kamu sudaha tidak asing lagi dengan menu makanan Vietnam yang bernama Pho. Makanan berkuah ini juga menjadi salah satu yang paling populer di kalangan penggemar makanan Vietnam.