Buya Yahya Ungkap Cara-Cara Ajak Keluarga Hijrah

Buya Yahya
Buya Yahya (Foto : YouTube @Al-Bahjah TV)

Lalu, ia melanjutkan, jika ingin mengingatkan seseorang atau orang tua, hal itu tentu tidak sembarang sebab harus ada strategi.

“Kemudian di saat kita ingin mengingatkan orang, kita harus ada strateginya. Berarti orang itu harus salah dulu dong kita yakini, misalkan benar keluarganya gak baik, ibu, bapak, suami dan sebagainya. Untuk mengingatkan itu pertama, yang pertama yang harus kita pahami, kebenaran tidak harus diucapkan saat itu,” terangnya.

“Maksudnya di saat Anda melihat tidak harus Anda ingatkan, tapi maksudnya Anda harus pandai untuk memilih tempat untuk ngomong. Siapa pun kalau ada yang melanggar saat itu kita protes, ‘Ah urusan diri, yang neraka-neraka sendiri’ gitu, karena kita salah ngomongnya,” sambungnya.

Buya Yahya pun menekankan, kalau ingin mengingatkan orang terhadapa kebaikan, pastikan terlebih dahulu pada waktu yang tepat.

“Jadi kalau Anda ingin mengingatkan seseorang pilih waktu yang tepat, mungkin lagi makan enak, sambil mijitin dan sebagainya,” pungkas Buya Yahya.