7 Tempat Kuliner di Jakarta, Patut Dicoba

Gultik (Gulai Tikungan) Blok M
Gultik (Gulai Tikungan) Blok M (Foto : TvOneNews)

Antv – Kuliner di Jakarta berikut ini menjadi salah satu agenda yang wajib para wisatawan kunjungi ketika tengah berada Ibu Kota. Pasalnya, terdapat sejumlah kuliner lezat yang tersaji di Jakarta dan tentunya siap menggoyang lidah pengunjung.

Apa saja itu? Simak ulasannya di bawah ini seperti yang telah dilansir dari TvOneNews Kamis, 15 September 2022.

1. Bakmi Jhon Sampit

img_title
Bakmi Jhon Sampit. (Foto : TvOneNews)

 Bagi pecinta mi, bakmi Jhon Melawai merupakan salah satu destinasi wisata kuliner yang patut dicoba. Lokasi bakmi Jhon berada di Sampit Melawai tepatnya di  Jl. Sampit IV No.10, Karamat Pela, Jakarta Selatan.

Tidak hanya Sampit Melawai, Bakmi John juga memiliki tiga cabang lainnya di Jakarta, masing-masing terletak di Blok M, Tebet, dan Petukangan Selatan.

Menu yang disajikan di kedai bakmi Jhon pun sangat beragam dan tergolong cukup ramah di kantong. Harga makanan di kedai bakmi Jhon mulai dari Rp 17.000 hingga Rp 38.000 saja per porsi. Tempat ini buka mulai dari pukul 08.00 WIB sampai pukul 16.00 WIB.

2. Bubur Kwang Tung

img_title
Bubur Kwang Tung. (Foto : TvOneNews)

Bubur legendaris yang berlokasi di Jalan Pecenongan ini punya rasa yang khas dan bisa dikatakan menjadi salah satu makanan yang harus dicoba jika sedang berada di Jakarta. Nama bubur tersebut adalah bubur Kwang Tung.

Bubur Kwang Tung menyajikan menu dengan toping yang sangat melimpah. Tak hanya menyediakan bubur, Kwang Tung pun terdapat beberapa menu lainnya seperti nasi goreng dan cah kailan. Untuk harga makanan yang tersedia di bubur Kwang Tung dengan harga mulai dari Rp 50.000 - Rp 100.000 saja.

3. Bakmi Gang Kelinci

img_title
Bakmi Gang Kelinci. (Foto : TvOneNews)

Bagi pecinta mie, rasanya pengunujung bisa mencicipi Bakmi Gang Kelinci yang berlokasi di empat tempat berbeda di wilayah Jakarta. Kedai utama Bakmi Gang Kelinci yang mempunyai cita rasa khas ini berlokasi di Jalan Kelinci Raya no 1-3, Pasar Baru.

Kedai bakmi Gang Kelinci pun bisa ditemukan di Pasar Baru, Blok M, Wijaya, dan Semanggi. Kisaran harga di kedai Bakmi Gang Kelinci ini dibanderol dengan harga mulai Rp75.000 per porsi.

4. Nasi Goreng Kambing Kebon Sirih

img_title
Nasi Goreng Kambing Kebon Sirih. (Foto : TvOneNews)

 Berikutnya ada Nasi Goreng Kambing Kebon Sirih, dirintis oleh H. Nein itu termasuk salah satu kuliner legendaris di Jakarta dan sudah eksis sejak 1958. Nasi Goreng Kambing Kebon Sirih ini menjadi salah satu pelopor kedai nasi goreng kambing di Jakarta.

Kisaran harga pada menu Nasi Goreng Kambing Kebon Sirih dari Rp25.000 sampai Rp 67.000. Setiap makanan yang dijual di kedai ini masing-masing dibagi menjadi tiga ukuran yakni setengah porsi, satu porsi, dan porsi jumbo. Lokasi Nasi Goreng Kebon Sirih bertempat di Jalan Kebon Sirih No 3, Menteng, Kota Jakarta.

 

5. Ayam Penyet Cabe Ijo Aa Sipit

img_title
Ayam Penyet Cabe Ijo Aa Sipit. (Foto : TvOneNews)

Ayam Penyet Cabe Ijo Aa Sipit berada di Jalan Kebon Kacang tepat samping West Mall Grand Indonesia. Rasanya yang lezat dan harga yang sangat murah membuat semua orang menyukai kuliner ayam penyet cabe ijo Aa Sipit.

Harga di kedai Ayam Penyet Cabe Ijo Aa Sipit ini dibanderol mulai dari Rp3000 sampai Rp28.000. Menu lainnya seperti jeroan seperti usus juga menjadi makanan yang wajib dicoba juga saat berada di kedai Ayam Penyet Cabe Ijo Aa Sipit.

6. Gultik (Gulai Tikungan) Blok M

img_title
Gultik (Gulai Tikungan) Blok M. (Foto : TvOneNews)

Gulai yang satu ini sangat cukup tersohor di kawasan Blok M, Jakarta Selatan. Harganya yang tergolong terjangkau membuat Gultik Blok M diserbu banyak orang. Makanan yang tersedia di tempat tersebut dibanderol dengan harga mulai dari Rp2000 sampai Rp10.000 saja.

Harganya yang murah dan rasanya lezat, membuat banyak orang ingin memburu kuliner yang satu ini. Lokasi dari Gultik Blok M ini berada di depan Plaza Blok M.

 

7. Roti Bakar Eddy Blok M

img_title
Roti Bakar Eddy Blok M. (Foto : TvOneNews)

Di Jakarta terdapat salah satu roti bakar yang tergolong laris manis dan punya cita rasa yang lezat. Adapun nama kedai tersebut adalah Roti Bakar Eddy, menu dari kuliner ini sangat beragam, mulai dari keju, coklat, stroberi, kornet, dan kacang.

Roti Bakar Eddy ini berlokasi di Blok M, Jalan Raden Patah No 11, Selong, Kebayoran Baru, Jakarta. Waktu operasional dari kedai Roti Bakar Eddy ini mulai buka pada pukul 17.00 sampai 01.00 WIB.