Persib Bandung Rencanakan Latihan Dalam Kelompok Kecil

Persib Jalani Latihan inspire arena
Persib Jalani Latihan inspire arena (Foto : )
Persib Bandung rencanakan latihan dalam kelompok kecil. Hingga saat ini para pelatih masih memberikan menu latihan program jarak jauh kepada para pemain dalam melakukan latihan mandiri.
Keputusan PSSI untuk melanjutkan kompetisi Liga 1 2020 pada September atau Oktober langsung direspons positif oleh berbagai pihak, termasuk klub Liga 1 Persib Bandung.  Pelatih Persib, Robert Alberts menyatakan ia bersama tim pelatih telah merancang program persiapan untuk para pemain dalam menghadapi lanjutan kompetisi Liga 1.Pelatih asal Belanda itu berencana menggelar latihan perdana yang dibagi dalam kelompok kecil secara bertahap. Robert Alberts kini sedang melakukan diskusi secara intens dengan asisten pelatih termasuk manajemen Persib untuk menentukan waktu latihan perdana tersebut."Saya sedang melakukan komunikasi dengan manajemen dan tentunya tim pelatih tentang waktu yang memungkinkan tim untuk berlatih lagi. Kami berencana akan menggelar latihan pemain dengan pembagian grup kecil (small group training). Kami akan memilih waktu yang tepat untuk ini," kata pelatih berkebangsaan Belanda tersebut.Jika waktu telah dipastikan, Robert Alberts akan memulai latihan dalam kelompok kecil, kemudian kelompok lebih besar sebelum masuk dalam latihan tim secara menyeluruh sebelum pertandingan digelar kembali. Untuk itu Robert Alberts pun menegaskan akan mematuhi seluruh regulasi terkait pencegahan penyebaran virus Covid-19."Tentunya kami harus melakukan ini dengan standar protokol kesehatan yang sudah dirilis nanti," tutur Robert Alberts.
Kondisi Terkini Para Pemain Persib Bandung Menurut Robert Alberts setelah libur kompetisi, para pemain menjalani latihan mandiri dan latihan dibawah bimbingan pelatih jarak jauh melalui aplikasi internet. Tererkait kondisi seluruh pemain Persib hingga saat ini, menurut Robert Alberts semua pemain dalam kondisi yang sangat baik.Hal ini diungkapkannya berdasarkan hasil dari laporan mingguan. Seluruh pemain juga mampu menjalani semua program latihan mandiri dari tim pelatih dengan sangat baik, meski dilakukan dengan jarak jauh atau dirumah masing-masing ."Kami masih memberikan program latihan mandiri untuk pemain dengan teratur. Feedback dari pemain juga positif dan mereka tetap menikmati program yang tim pelatih berikan," ujar Robert, Kamis 25 Juni 2020.[caption id="attachment_340896" align="alignnone" width="900"] Persib Bandung Robert Rene Alberts Para pemain Persib Bandung belum berkumpul kembali sejak diliburkan dan dipulangkan ke rumah masing-masing akhir Maret 2020 , menyusul wabah Pandemi Virus Corona.(Foto : Persib)[/caption]Sebelum para pemain bisa berkumpul kembali ke mess Persib dan menjalani latihan dalam grup kecil pelatih tetap memberikan latihan jarak jauh. Memasuki akhir bulan Juni, Robert beserta tim pelatih kembali akan memberikan menu terbaru untuk program latihan mandiri."Kami akan memberikan variasi tentunya untuk setiap program latihan. Sudah berjalan tiga bulanan dan kami harus menjaga agar pemain tidak jenuh. Kami pun mempersilakan semua pemain untuk menambah porsi ataupun variasi sesuai kebutuhan masing-masing," tutur Robert Alberts.