Negoisasi Alot! Emir Qatar Siap Beli Manchester United, Tapi Terhalang Aturan UEFA

Manchester United Siap Dijual
Manchester United Siap Dijual (Foto : Twitter @ManUtd)

Antv – Emir Qatar, Sheikh Tamim bin Hamad al-Thani dilaporkan telah menunjukan minatnya untuk membeli Manchester United. Meskipun begitu, keinginan tersebut nampaknya bakal terkendala aturan UEFA.

UEFA tidak mengizinkan dua klub dengan kepemilikan yang sama untuk bertarung dalam satu kompetisi antarklub Eropa karena berpotensi merusak asas fair play.

 

img_title
Emir Qatar (kiri) saat memakaikan jubah Bisht ke Lionel Messi. (Foto: Twitter @FIFAWorldCup)

 

Menurut laporan The Guardian, Emir Qatar saat ini sudah berstatus sebagai pemilik Paris Saint-Germain setelah menyelesaikan pengambilalihan Les Parisiens pada 2011.

 

 

Menurut aturan UEFA, klub dengan pemilik yang sama tidak dapat saling berhadapan dalam kompetisi mereka. Hal tersebut membuat Manchester United tidak diperbolehkan untuk bertemu PSG.

Masih dalam laporan yang sama, pihak Qatar yang ingin membeli Manchester United pun menyadari perihal aturan tersebut dan sampai sekarang masih mencari solusinya.

Sejauh ini belum ada harga pasti mengenai Manchester United, dengan pemilik klub keluarga Glazers kabarnya menolak tawaran senilai 6 miliar poundsterling atau setara dengan Rp109 triliun lebih.

Namun, kubu Emir Qatar menyiapkan tawaran di bawah angka penjualan, yakni 4,5 miliar poundsterling atau Rp82 triliun yang mereka anggap pantas dengan kondisi klub saat ini.

Mereka diyakini akan bersaing ketat dengan pihak Sir Jim Ratcliffe, yang juga ingin mengakuisisi raksasa Liga Primer Inggris tersebut.

Pria berusia 70 tahun itu adalah salah satu orang terkaya di Inggris dan lahir di Manchester Raya. Minatnya untuk membeli klub sudah jelas saat prosesnya dimulai pada November lalu.