Lagu "Ojo Dibandingke" Semangati Latihan Timnas Indonesia di Manila

Lagu "Ojo Dibandingke" Semangati Latihan Timnas Indonesia di Manila
Lagu "Ojo Dibandingke" Semangati Latihan Timnas Indonesia di Manila (Foto : Istimewa)

Antv – Lagu dangdut Koplo berjudul "Ojo Dibandingke" mengiringi latihan perdana untuk menyemangati tim nasional (Timnas) Indonesia di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina, Sabtu (31/12/2022).

Latihan perdana dua hari sebelum laga pamungkas Grup A Piala AFF 2022 kontra kesebelasan tuan rumah,langsung dilakukan para skuad Garuda.

Lantunan lirik "Wong ko ngene kok dibanding-bandingke" dari tembang ciptaan Abah Lala itu terdengar di Rizal Memorial seiring persiapan perayaan malam Tahun Baru oleh warga Manila.

Akan tetapi, konsentrasi para pemain timnas Indonesia tidak terganggu dengan lagu yang dipopulerkan oleh penyanyi cilik Farel Prayoga tersebut.

Seperti dikutp dari Antara, skuad asuhan juru taktik Shin Tae-yong tetap serius melakukan semua yang diinstruksikan.

Latihan itu dimulai pukul 19.30 waktu Filipina dan berakhir sekitar 1,5 jam setelahnya. Shin memulai aktivitas tersebut dengan latihan fisik ringan.

Setelah itu, Ilija Spasojevic dkk terlihat melakukan operan-operan pendek, lalu dilanjutkan ke materi taktik.