Dibungkam Senegal, Tuan Rumah Qatar Jadi Tim Pertama yang Gugur di Piala Dunia 2022

Senegal menang atas Qatar
Senegal menang atas Qatar (Foto : Instagram @footballsenegal)

Mendy kembali jadi pahlawan Senegal setelah menghalau tendangan jarak dekat dari Ismael Mohammad pada menit ke-67.

Kerja keras Qatar akhirnya terbayarkan di menit 78. Sundulan Mohammed Muntari mengecoh Mendy sekaligus menjaga asa tuan rumah. Ini menjadi gol pertama Qatar di Piala Dunia.

Sayang, harapan Qatar akhirnya pupus. Senegal menambah gol di menit 84 lewat tendangan terarah Bamba Dieng. Skor 3-1 untuk kemenangan Senegal bertahan hingga laga usai.

Susunan Pemain

Timnas Qatar: Meshaal Barsham, Boualem Khoukhi, Abdelkarim Hassan, Ismaeel Mohammad, Pedro Miguel (Tarek Salma 83'), Homam Ahmed (Mohammed Waad Abdulwahab 83'), Karim Boudiaf (Abdelaziz Hatem 69'), Assim Madibo, Hassan Al Heidos (Mohammed Muntari 74'), Almoez Ali, Akram Afif.

Timnas Senegal: Edouard Mendy, Ismail Jakobs (Pape Abou Cisse 78'), Abdou Diallo, Kalidou Koulibaly, Youssouf Sabaly, Ismaila Sarr (Iliman Ndiaye 74'), Idrissa Gueye, Nampalys Mendy (Pape Matar Sarr 78'), Krepin Diatta (Pathe Ciss 64'), Boulaye Dia, Famara Diedhiou (Bamba Dieng 74').