Bangga! FIFA Pamer Kesuksesan Timnas Indonesia Lolos Piala Asia U-20

FIFA Pamerkan Kesuksesan Timnas Indonesia
FIFA Pamerkan Kesuksesan Timnas Indonesia (Foto : Instagram @fifaworldcup)

Antv – Baru-baru ini, melalui unggahan akun media sosial Instagram resminya, federasi sepakbola dunia tersebut mengunggah potret skuad Timnas Indonesia U-20 yang berhasil lolos secara langsung ke Piala Asia U-20.

Terlihat dalam unggahan foto tersebut, Pelatih Shin Tae-yong dan anak asuhnya, Marselino Ferdinan, Muhammad Ferarri dan Ronaldo Kwateh mendapat porsi besar dalam foto yang diunggah.

 

 

Foto itu juga menampilkan sejumlah momen saat Timnas Indonesia U-20 merayakan gol. Pose Cahya Supriadi dan kawan-kawan jelang kick off juga tidak lupa dipajang pada unggahan FIFA.

Bahkan, unggahan tersebut diunggah dengan menggunakan caption yang menggunakan bahasa Indonesia.

"Siapa yang sudah tidak sabar melihat kiprah Garuda Nusantara tahun depan di panggung asia dan dunia?,” tulis FIFA dalam ungahan Instagramnya seperti dikutip pada Kamis, 22 September 2022.

Hal tersebut tentu menjadi kebanggaan tersendiri bagi Indonesia setelah perjuangan keras yang dilakukan para pejuang garuda muda untuk membawa nama baik negara di kancah Internasional.

 

 

Seperti yang kita tahu, Timnas U-20 lolos ke Piala Asia U-20 setelah menaklukkan Vietnam 3-2, pada laga terakhir kualifikasi fase grup, Minggu 18 September 2022.

Kemenangan mengantar Timnas U-20 mengantongi tiket ke Uzbekistan sebagai juara Grup F. Dengan tampil apik selama Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, Indonesia bisa jadi salah satu tim yang diperhitungkan pada putaran final Piala Asia U-20 nanti.

Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan akan berlangsung pada 1-18 Maret mendatang. Sementara Piala Dunia U-20 di Indonesia akan digelar 20 Mei hingga 11 Juni 2023