Strategi Milla Melempem, Persib Dibantai PSM Makassar 1-5

PSM Makassar 5-1 Persib Bandung
PSM Makassar 5-1 Persib Bandung (Foto : Persib Bandung)

Antv – Persib Bandung menjalani laga sulit melawan tim kuat PSM Makassar di kandangnya Stadion BJ Habibie, Pare-pare, Senin, 29 Agustus 2022. 

Persib Bandung harus mengakui keunggulan tuan rumah PSM Makassar dengan skor telak 5-1. Padahal Persib telah dilatih Luis Milla, yang pernah menjadi pelatih timnas. 

Ini kali keempat Persib menelan kekalahan dan turun ke peringkat 14, dengan nilai tujuh poin. Sedangkan PSM Makassar naik ke posisi tiga besar dengan mengumpulkan 16 poin, sama dengan Madura United di peringkat dua atau selisih dua poin dengan Borneo di puncak klasemen. Namun PSM masih menyimpan satu laga. 

PSM Makassar dan Persib Bandung sama-sama menurunkan skuad terbaiknya. Pelatih PSM Makassar, Bernardo tavares menurunkan starting eleven Muhammad Reza Pratama, Yuran Fernandez, Erwin Gutawa, Agung Mannan, Dzaky Asraf Huwaidi, Akbar Tanjung, Muhammad Arfan, Ananda Raehan, Alif, Yakob Sayuri, Muhammad Ramadhan Sananta, Wiljan Pluim. 

Sedangkan Pelatih Persib Bandung asal Spanyol, Luis Milla menurunkan 11 pemain utamanya yakni Made Wirawan, Ahmad Jupriyanto, Rachmat Irianto, Daisuke Sato, Bayu Mohamad Fiqri, Ricky Kambuaya, Marc Klok, Dedi Kusnandar, Febri Hariyadi, Ciro, David da Silva. 

Laga baru berjalan dua menit, Tim Juku Eja langsung membuat gol cepat lewat Yakob Sauri yang memanfaatkan umpan Akbar Tanjung. PSM Makassar memimpin 1-0. 

Pada menit ke-19 giliran gol Muhammad Ramadhan Sananta menggandakan keunggulan PSM Makassar. Juku Eja memimpin 2-0.