Jakarta Open Wushu Championships 2022, Ajang Pembuktian Atlet Muda 

Wushu
Wushu (Foto : istimewa)

Antv – Kejuaraan Jakarta Terbuka Wushu Junior 2022 yang berlangsung di Baywalk Mall Pluit, Jakarta Utara yang akan berahir hari ini, Minggu (28/8/2022) menjadi ajang pembuktian bagi atlet muda.

Tidak sedikit talenta-talenta muda yang tampil dari 7 provinsi, yang jumlahnya mencapai 358 atlet. Ini menunjukkan animo masyarakat terhadap olahraga wushu terus berkembang.

Hal ini sudah sesuai dengan harapan Ketua Umum PB WI Airlangga Hartarto yang membuka kejuaraan ini pada Kamis (25/8/2022) lalu.

“Banyaknya peserta yang ikut ambil bagian menunjukkan betapa olahraga wushu semakin diminati di Indonesia. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya peserta yang ambil bagian,” katanya dalam sambutan saat pembukaan.

Sejurus dengan Airlangga, Ketua Pengprov WI DKI Jakarta Gunawan Cokro mengatakan, Jakarta Open Wushu Championships 2022 merupakan bentuk pembinaan berkelanjutan yang dilakukan wushu DKI Jakarta.

“Event ini bagi DKI bukan hanya fokus untuk melihat prestasi atlet, tetapi juga sekaligus dalam rangka peremajaan pelatih,” kata Gunawan Cokro. 

img_title
Ketum Wushu, Airlangga Hartarto. (Foto : istimewa)

Sementara itu Wakil Ketua Umum KONI DKI Jakarta Gde Sardjana mengatakan, wushu DKI saat ini banyak melahirkan atlet muda. Oleh karena itu, untuk mengukur sukses tidaknya pembinaan di tingkat provinsi dapat dilihat dari event ini,” kata Gde Sardjana.

Gde yang juga wakil ketua Pengprov WI DKI ini berharap dari event ini akan banyak lahir atlet berbakat dengan prestasi nasional yang kemudian dapat dibina menjadi wakil Merah Putih di ajang yang lebih tinggi seperti kejuaraan dunia, Asia, dan Asia Tenggara.

Pada kesempatan tersebut Airlangga juga menyebut bahwa ajang ini juga merupakan rangkaian kegiatan untuk menyambut sekaligus sosialisasi dimana Indonesia akan menjadi tuan rumah Kejuaraan Dunia Wushu Junior yang akan digelar di ICE Bumi Serpong Damai (BSD), Banten, pada 2-11 Desember 2022 mendatang.

Dengan begitu, ajang Wushu tak hanya digelar di Jakarta, namun selanjutnya akan berlangsung di Jawa Timur. 

"Setelah Jakarta Open 2022 akan ada Kejuaraan Wushu Piala Presiden 2022 yang akan digelar Pengprov WI Jawa Timur di Surabaya, Jawa Timur, 16-22 September 2022. Ini merupakan rangkaian kegiatan menjelang Indonesia menjadi tuan rumah Kejuaraan Dunia Wushu Junior 2022," kata Ketua umum Partai Golkar tersebut.