Caitlin Halderman Duet Bareng Last Child di Festival Pasar Musik, Penonton Heboh!

Last Child feat. Caitlin Halderman di Festival Pasar Musik
Last Child feat. Caitlin Halderman di Festival Pasar Musik (Foto : ANTVKlik/R Camilla)

Antv – Caitlin Halderman menjadi salah satu bintang tamu spesial di Festival Pasar Musik, dengan berduet bersama grup band Last Child.

Bintang film Surat Cinta untuk Starla itu muncul di atas panggung Pasar Musik dengan membawakan lagu Seluruh Nafas Ini.

Sontak saja, kehadiran Caitlin di atas panggung bersama Last Child langsung disambut teriakan meriah dari para penonton yang hadir.

 

 
img_title
Last Child feat. Caitlin Halderman di Festival Pasar Musik. (Foto: ANTVKlik/R Camilla)

 

Tak hanya penonton, Virgoun Tambunan selaku vokalis band tersebut pun mengaku sangat senang bisa berduet dengan Caitlin.

“Akhirnya kesampaian ya gua manggung bareng anak perempuan gua,” kata Virgoun sambil bergurau di atas panggung, pada Jumat malam, 10 Februari 2023.

Usai manggung, Last Child diwakili oleh Virgoun mengucap terima kasih untuk Caitlin, dan mengatakan bahwa kelak Caitlin bisa menjadi penyanyi sukses.

“Terima kasih untuk Starla (Caitlin),” kata Virgoun.

“Terima kasih semuanya,” jawab Caitlin.

“Dilatih lagi ya, kamu bisa jadi penyanyi besar lho,” tambah Virgoun seraya melambaikan tangan ke Caitlin.

 

img_title
Festival Pasar Musik. (Foto: ANTVKlik/R Camilla)

 

Menjadi salah satu musisi yang penampilannya paling ditunggu di Festival Pasar Musik, panggung Last Child terlihat dipenuhi puluhan ribu penonton.

Grup band ini sukses membuat satu kawasan Gambir Expo galau bersama dengan sederet lagu hitsnya mulai dari Duka, Selamat Tinggal, Diary Depresiku, dan masih banyak lainnya.

Festival Pasar Musik sendiri merupakan festival musik yang digelar tiga hari mulai 10-12 Februari 2023.

Festival ini dimeriahkan oleh sederet musisi dalam negeri mulai dari Dewa 19, Tiara Andini, Padi Reborn, Ndarboy Genk, Dewi Perssik, Opick, dan masih banyak yang lainnya.

Tidak hanya itu, Festival Pasar Musik juga menyuguhkan banyak santapan dari para UMKM lokal, yang bertujuan memajukan ekonomi kreatif.