BKSDA Lahat Pasang Kandang Jebakan di Lokasi Kemunculan Harimau

jerat kandang harimau
jerat kandang harimau (Foto : )
BKSDA Lahat memasang dua kandang jebakan dan lima kamera trap di sekitar lokasi kemunculan harimau di Desa Pulau Panas, Lahat, Sumatera Selatan.
Pasca tewasnya seorang warga Desa Pulau Panas, Kecamatan Tanjung Sakti Pumi, Lahat, akibat diterkam harimau, Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Lahat bergerak cepat dengan memasang kandang jebakan dan kamera trap.Dibantu puluhan warga Desa Pulau Panas, BKSDA Kabupaten Lahat memasang kandang jebakan dan kamera
trap di beberapa titik lokasi yang terpantau terlihat kemunculan harimau.[caption id="attachment_250865" align="alignnone" width="900"] BKSDA Lahat juga memasang kamera trap di beberapa titik (Foto: ANTV/Ahmad Yudiansyah)[/caption]Kemunculan harimau yang mulai mendekati area pemukiman membuat warga Desa Pulau Panas takut untuk beraktivitas di kebunKepala Seksi BKSDA Lahat Martialis Puspito menuturkan lima titik lokasi yang terpantau terlihat kemunculan harimau sudah dipasangi kamera trap. Sementara untuk kandang jebakan, pemasangan dilakukan di dua titik.Pihak BKSDA Lahat masih berada di Desa Pulau Panas memantau hasil dari jerat kandang dan kamera trap yang telah dipasang. Ahmad Yudiansyah | Lahat, Sumatera Selatan