Selebgram Adelia Salma Putri Diduga Berperan Sebagai Penerima Aliran Dana Sindikat Internasional

Selebgram Adelia Salma Putri Diduga Berperan Sebagai Penerima Aliran Dana Sindikat Internasional
Selebgram Adelia Salma Putri Diduga Berperan Sebagai Penerima Aliran Dana Sindikat Internasional (Foto : antvklik-Pujiansyah)

AntvAdelia Salma Putri, selegram asal Palembang, Sumatera Selatan yang ditangkap Direktorat Narkoba Polda Lampung diduga menerima aliran dana hasil transaksi peredaran narkotika jenis sabu jaringan internasional.

Kapolda Lampung, Irjen Helmy Santika mengatakan berdasarkan hasil pengembangan, transaksi aliran dana narkoba disembunyikan Adelia lewat aset-aset milik Kadafi alias David yang merupakan suaminya.

Saat ini suami dari Adelia sedang menjalani hukuman di Lapas Nusa Kambangan yang merupakan bandar narkoba tingkat internasional.

"Kita menemukan dugaan adanya aliran dana yang mengalir ke selebgram Adelia Salma Putri," kata Irjen Helmy Santika, Rabu (30/8/2023).

Aliran dana tersebut, lanjut Helmy, diduga dibelikan oleh selebgram asal Palembang tersebut dengan membeli mobil mewah. "Kita menduga aliran dana itu dibelikan barang-barang yakni mobil mewah asalnya dari transaksi narkoba," bebernya.

Kasus yang melibatkan Adelia Putri Salma ini akan disampaikan oleh Mabes Polri. Saat ini Polda Lampung masih melakukan pengembangan terkait jaringan narkoba internasional.

Rangkaian kegiatan pengungkapan pengedaran jaringan narkotika internasional di sejumlah kepolisian daerah hingga Mabes Polri serta kerjasama internasional dengan Polisi Malaysia, dan Thailand

Diketahui, Kadafi alias David yang merupakan suami dari Adelia menerima sabu 10 kg dari Riau yang dikirim oleh tersangka Fajar Reskianto. Fajar telah ditahan di Mapolda Lampung pada Maret 2023 lalu.

Kemudian, polisi melakukan pengembangan dan menangkap Adelia. Aset-aset milik Adelia berupa 6 mobil mewah sudah yakni Alphard, BMW, Jaguar, Innova, Mercedes-Benz dan Pajero Sport.