Ditinggal Rayakan Imlek, Rumah Dibobol Maling

Ditinggal Rayakan Imlek, Rumah Dibobol Maling
Ditinggal Rayakan Imlek, Rumah Dibobol Maling (Foto : antvklik-Didiet Cordiaz)

“Pintu rumah yang terkunci di jebol lalu kamar saya berantakan. Laci di rumah saya semuanya terbuka. Barang-barang berharga hilang. Disini saya tinggal seorang diri,” paparnya.

Di sisi lain, ia mengatakan dari rekaman CCTV di kampungnya, aksi pencurian ini dilakukan oleh enam orang yang mengendarai sepeda motor.

Dari penuturan ketua RT, peristiwanya terjadi sebelum shalat Dzuhur.

“Dapat info dari Pak RT, dari CCTV yang dilihat katanya ada enam sampai delapan orang. Malingnya cepat sekali gak sampai 10 menit,” jelasnya.

Tang Dyie Tyiong mengaku, peristiwa pencurian yang menimpa dirinya sudah dilaporkan ke pihak kepolisian.

Ia berharap kasus ini segera terungkap dan barang berharganya bisa kembali lagi.

“Itu kamera buat saya kerja, meskipun hasilnya gak seberapa tapi kan bisa buat nyambung hidup. Yang penting kamera saya bisa balik lagi,” tuturnya.