Soal Gagal Ginjal, Moeldoko Minta Menkes Klarifikasi Soal Obat yang Dilarang

KSP Moeldoko Respon Soal Gagal Ginjal
KSP Moeldoko Respon Soal Gagal Ginjal (Foto : Putra Dwi Laksana/ANTV)

Antv –  Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Jenderal Purnawirawan Moeldoko ikut menyikapi kasus penyakit gagal ginjal akut yang menyebabkan banyak anak meninggal.

Hal itu diduga diakibatkan konsumsi obat sirop terhadap anak. Moeldoko mengatakan pihaknya akan meminta kejelasan secara secara lengkap soal obat-obatan yang dikaitkan dengan penyakit gagal ginjal akut.

Dia mengatakan KSP akan berkomunikasi dengan Menteri Kesehatan Budi Gunadi untuk memberikan penjelasan kepada publik.

“Segera saya komunikasi dengan Menkes, ya, langkah-langkahnya seperti apa. Aku baru juga baca di media. Tetapi ini sebuah isu yang perlu disikapi memang, karena ini, kan, membingungkan masyarakat.” ujar Moeldoko di Kantor KSP, Jakarta, Kamis, (20/10/2022).

Moeldoko berpandangan bahwa Menkes harus memberi klarifikasi agar masyarakat tidak bingung dengan isu yang beredar.

"Harus ada klarifikasi dan penjelasan terhadap obat-obat seperti apa yang perlu diatensi masyarakat. Makanya kita komunikasikan ke Menkes untuk kasih penjelasan kepada publik dan masyarakat supaya tidak bingung. Kalau bingung masih oke, kalau salah memilih dan digunakan, kan, bahaya,” tandasnya.