Gempa M 5,5 di Banten Terasa Hingga Jakarta

Guncangan Gempa M 5,5 di Banten Terasa Hingga Jakarta
Guncangan Gempa M 5,5 di Banten Terasa Hingga Jakarta (Foto : )
Gempa bumi berkekuatan Magnitudo 5,5 terjadi di Barat Daya Bayah, Banten. Guncangannya terasa hingga Jakarta.
Dari keterangan Badan Meteorologi dan Geofisika (BMKG), gempa terjadi di kedalaman 10 km pukul 17.10 WIB dengan koordinat 7.48 LS-105.92 BT, tepatnya71 km Barat Daya Bayah, Banten.BMKG juga menyebutkan, gempa ini tidak berpotensi tsunami.Gempa yang terjadi di wilayah Banten, dirasakan di sejumlah daerah, antara lain Jakarta, Tangerang, Depok, Pelabuhan Ratu, Malingping, Bayah, Cihara, Panggarangan, Ciptagelar, Wanasalam, Sukabumi, Rangkasbitung, Cireunghas, Cikeusik, Sawarna, Pengalengan.BMKG menyarankan agar masyarakat hati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi.