Ramadhan Barokah, Jajaran Polda Metro Jaya Lakukan Bersih-Bersih di Musholla

Ramadhan Barokah, Jajaran Polda Metro Jaya Lakukan Bersih-Bersih di Musholla (Foto Humas Polda Metro Jaya)
Ramadhan Barokah, Jajaran Polda Metro Jaya Lakukan Bersih-Bersih di Musholla (Foto Humas Polda Metro Jaya) (Foto : )
Menjelang akhir Ramadhan Barokah, jajaran Polda Metro Jaya seperti di Polres Kepulauan Seribu melakukan kegiatan bersih-bersih masjid yang tersebar di Kabupaten Kepulauan Seribu.
Menurut Kapolres Kepulauan Seribu AKBP Eko Wahyu Fredian melalui Wakapolres Kepulauan Seribu Kompol H Jajang Sukendar, kegiatan bersih-bersih sebagai bagian dari program Ramadhan Barokah yang digagas Kapolda Metro Jaya Irjen M Fadil Imran.“Kegiatan bersih-bersih masjid personel Polres Kepulauan Seribu dipimpin oleh Wakapolres di Masjid Baitul Jannah yang berada dilingkungan Mapolres Kepulauan Seribu,” kata Jajang, Minggu (9/5/2021).Jajang mengatakan, kegiatan bersih- bersih masjid juga dilakukan oleh dua polsek yang ada diwilayah hukum Polres Kepulauan Seribu.“Iya, kita bersama jajaran hari ini serentak melalukan kegiatan bersih-bersih masjid yang ada di Pulau Seribu, dimana personel polres dan polsek bersama pengurus masjid dan warga sekitar bersama-sama membersihkan masjid dan lingkungan masjid mulai dari memotong rumput, menyapu halaman masjid, menyapu sampai mengepel area masjid,” pungkas mantan Kapolsek Kepulauan Seribu Selatan ini.Sementara itu, Polsek Pamulang melaksanakan kegiatan bersih-bersih di Mushollah Lawang Slawi yang berlokasi di Jalan Darusalam Gang Langgar III RT 0014/11 Kelurahan Kedaung, Kecamatan Pamulang, Tangerang Selatan, Minggu (9/5/2021).Menurut Kapolsek Pamulang Kompol Sujarwo, dengan adanya bersih-bersih dan perbaikan diharapkan warga bisa beribadah bulan Ramadhan 1442 H dengan nyaman.“Kegiatan bersih-bersih di Musholla Lawang Slawi sebagai bagian program Ramadhan Barokah yang digagas Kapolda Metro Irjen M Fadil Imran,” kata Sujarwo.Menurut pengurus Mushollah Lawang Slawi Ustadz Tarmono, pihaknya sangat berterimakasih kepada Polsek Pamulang.“Kami jamaah Musholla Lawang Slawi mengucapkan banyak terinakasih kepada jajaran Polsek Pamulang yang telah ikut merawat Mushollah semoga amal ibadah diterima Allah,” katanya.Sementara itu di Polsek Karawaci, dilakukan kegiatan peremajaan dan penyemprotan disinfektan serta pemberian sajadah yang dipimpin Wakapolsek Karawaci AKP Suyatno, SH di Masjid Jami At-Taufiq, Kp. Cibodas kecil Rt. 01/03 Kel. Cimone Jaya Kec. Karawaci Kota Tangerang, selaku Penanggung Jawab Kapolsek Karawaci Kompol Bagin Efrata Barus, S.Pd, S.I.K.Turut hadir Kanit Binamas Iptu Agus Nurdin, SE, ketua DKM Ustad H Zulkarnaen, Bhabinkamtibmas serta Piket Fungsi Polsek Karawaci, pada Minggu (09/05/2021).https://www.instagram.com/p/COpwDzLDiy-/?igshid=1pxkfu4pn5o5hSementara itu, terkait kegiatan Operasi Ketupat Jaya 2021, pihak Polres Kepulauan Seribu mendirikan lima Pos Pengamanan (Pospam) yang ada di pulau pemukiman warga dan Tim Kampung Tangguh Jaya (KTJ) melaksanakan pelayanan rapid tes kepada wisatawan yang sedang berlbur.Menurut Kapolres Kepulauan Seribu AKBP Eko Wahyu Fredian melalui Kepala Bagian Operasional Kompol Rudi Herawan, keberadaan kelima Pos Pengaman tersebut ikut melakukan pencegahan walau Covid-19.“5 Pospam yang ada di Pulau Seribu, selain pengamanan kita juga melakukan kegiatan pencegahan penyebaran Covid-19 antara lain bersama Tim KTJ merapid tes gratis pendatang, mendata pengunjung, membagikan masker medis, melakukan himbauan protokol kesehatan dan membackup kegiatan 3T (treacing, testing, treatment) tenaga medis,” kata Rudi, Minggu (9/5/2021).Rudi mengatakan, Polres Kepulauan Seribu memberikan rasa aman kepada wisatawan dan warga selama Pengamanan Operasi Ketupat Jaya 2021 ini.“Hal ini kami lakukan sebagai upaya memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga dan wisatawan di Kepulauan Seribu,” pungkas Rudi.