Rekayasa Arus Lalu Lintas di Exit Tol Palimanan 4, Kendaraan Besar Dialihkan

petugas keluarkan kendaraan besar menuju pantura
petugas keluarkan kendaraan besar menuju pantura (Foto : )
Petugas mengeluarkan kendaraan besar bersumbu tiga ke atas, menuju jalur Arteri Pantura. Kendaraan non pangan, medis dan pertanian tersebut, dikeluarkan dari dalam tol untuk mengurangi beban tol pada arus balik libur panjang ini.
Untuk Meminimalisir beban dan antrean kendaraan di jalur tol menuju Jakarta, petugas gabungan dari kepolisian, dishub dan Jasamarga melakukan rekayasa arus lalu lintas di exit Tol Palimanan 4, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat. Rekayasa dilakukan pasa Sabtu siang (31/10/2020) dengan mengeluarkan kendaraan besar seperti truk hingga kontainer menuju jalur pantura. Hal ini dilakukan, guna memperlancar arus kendaraan menuju ke Jakarta yang mulai mengalami peningkatan.Truk kecil hingga kontainer dan trailer, diarahkan petugas untuk keluar di exit Tol Palimanan 4. Kendaraan-kendaraan berjalan lambat tersebut diarahkan keluar tol, guna meminimalisir antrean di Tol Cipali hingga Cikampek. Nantinya, truk tujuan Jakarta tersebut akan menggunakan jalur arteri hingga ke tujuan.Kapolresta Cirebon Kombes Pol. M. Syahduddi mengatakan, upaya rekayasa arus dengan mengeluarkan kendaraan besar ini dilakukan setelah adanya peningkatan arus dari Jawa menuju Jakarta. Rencananya rekayasa arus ini akan diberlakukan hingga Senin pagi (2/11/2020).Khusus untuk kendaraan pengangkut pangan , medis pertanian hingga jasa transportasi diperkenankan menggunakan jalur tol. Diperkirakan lonjakan kendaraan arus balik ini akan terjadi pada Sabtu malam hingga hari Minggu (1/11/2020).Erfan Septyawan | Cirebon, Jawa Barat