Persebaya Libur, Pelatih Aji Santoso Tetap Beri PR Kepada Pemain

aji santoso
aji santoso (Foto : )
"Kalau pemain asing, saya pikir harus mengikuti anjuran dari pemerintah, tidak boleh pulang kenegaranya". Tambah mantan pelatih Arema FC tersebut.
Melihat hal ini, Gelandang asal Mali Makan Konate merasa tak masalah jika dirinya tetap berada di Surabaya.Konate memilih untuk menghabiskan waktu di apartemen. Konate sadar betul apa yang diputuskan management adalah untuk kebaikan.
"Karena semua tahu korona sedang naik-naiknya. Harus lebih hati-hati. Kalau ada banyak orang berkumpul itu bahaya, kita tidak tahu siapa yang terkena (Covid-19),". Terang Makan Konate, pemain 28 tahun.
Selama libur, sang Aji Santoso juga meminta para pemain benar-benar menjaga kondisi karena baginya kesehatan pemain lebih penting dari segalanya.
"Para pemain harus berhati-hati agar tidak terkena virus korona. Karena kesehatan lebih penting dari sepak bola," jelas pelatih 49 tahun yang sudah punya lima anak itu.
Tidak heran dalam kondisi libur, pemain Green Force tetap mendapatkan pekerjaan rumah dari pelatih agar kondisi dan kebugaran mereka tetap terjaga. Reporter: Azis Arriadh