Kapal Nelayan Sibolga Disambar Petir, Satu Nelayan Masih Hilang

Kapal Nelayan Sibolga Disambar Petir, Satu Nelayan Masih Hilang
Kapal Nelayan Sibolga Disambar Petir, Satu Nelayan Masih Hilang (Foto : )
KM Restu Bundo disambar petir. Kapal nelayan ini karam di perairan Kepulauan Pini, Nias Selatan, Sumatra Utara. Dari tujuh nelayan asal Sibolga, dua di antaranya selamat. Satu nelayan tewas tersambar petir. Tiga nelayan tewas ditemukan hari ini. Satu lainnya masih hilang.
Hari ini, Minggu (24/11/2019)  memasuki hari keempat pencarian empat nelayan yang hilang. Tim gabungan Basarnas menemukan tiga jenazah mengapung di laut dengan kondisi hancur dan sulit dikenali. Ketiga jenazah nelayan asal Sibolga ini mengapung di perairan Desa Labuhan Hiu, Kepulauan Tello, Nias Selatan.[caption id="attachment_252061" align="alignnone" width="900"]
Kapal Nelayan Sibolga Disambar Petir, Satu Nelayan Masih Hilang Foto: One Man Halawa | ANTV[/caption]Jenazah ketiganya langsung dievakuasi tim Basarnas menggunakan perahu karet dan kapal milik Basarnas. Mereka adalah Martianus Ndraha selaku tekong kapal, Parman Tampubolon serta Ramali Telaumbanua. Sementara satu orang lagi bernama Hutabarat hingga saat ini masih dalam pencarian. One Man Halawa | Kota Gunungsitoli, Kepulauan Nias, Sumatra Utara