JEJAK KRIMINAL: Akhir Tragis Sang Aktivis

akhir tragis sang aktivis
akhir tragis sang aktivis (Foto : )
Daud Hadi, korban pembunuhan yang ditemukan warga tewas di halaman kantor Bumdes Desa Sialang Godang, Kecamatan Bandar Petalangan, Pelalawan, Riau, sempat menggegerkan warga setempat. Korban dikenal sebagai aktivis LSM. Berdasarkan keterangan istri korban, kasus pembunuhan berawal ketika ada dua laki-laki datang ke rumah korban. Keduanya masuk ke dalam rumah dan bertemu korban. Lalu, mereka berbicara perihal garpu wayang, usai bertemu keduanya pamit dan pulang diantar korban ke halaman rumah. Tiba-tiba korban di pukul dan ditusuk kedua pelaku.kemudian istri korban mendengar ada suara gaduh di halaman rumah.[embed]https://youtu.be/0fk3C4n77d4[/embed]Karena penasaran, istri korban kemudian menuju halaman rumah. Istri korban histeris, ketika melihat suaminya sudah tergeletak bersimbah darah di halaman rumah yang juga merupakan kantor Bumdes. Istri korban dengan didampingi warga kemudian melaporkan peristiwa pembunuhan ke kantor Polisi. Selanjutnya, Polisi mengembangkan penyelidikan kasus pembunuhan korban. Penyelidikan terhadap kasus pembunuhan Daud Hadi, warga desa Sialang Godang, Kecamatan Bandar Petalangan terus menguak fakta baru. Polres Pelalawan menemukan fakta adanya keterlibatan tersangka lain, yaitu Kepala Desa Godang, berinisial AR. Berdasarkan data awal dan olah Tempat Kejadian Perkara, atau TKP, Polsisi mengindikasikan ada keterlibatan dua tersangka pembunuhan lainnya yaitu, Isaf dan Temi. Isaf diduga kuat sebagai pengeksekusi Daud Hadi atas suruhan Temi, Sekretatis Desa Sialang Godang. Penyidikan kasus tak berhenti di kedua tersangka saja. Polisi terus mengembangkan penyelidikan hingga diperoleh bukti kuat adanya keterlibatan AR, Kepala Desa Sialang Godang.Lalu bagaimana kelanjutan kasus pembunuhan aktivis LSM di Riau?... Dan apa motif dari kasus kejahatan episode kali ini ?Selengkapnya simak dalam program Jejak Kriminal " AKHIR TRAGIS SANG AKTIVIS " Hari Jumat 12 Oktober 2018, dini hari nanti pukul 01.30 WIB .