Ini Dua Tempat Wisata Indonesia Terbaik Dunia dan Asia

wisata terbaik dunia
wisata terbaik dunia (Foto : )

Bingung memilih tempat wisata untuk musim liburan mendatang?  Daftar kota terbaik dunia 2018 yang dirilis majalah dan situs Travel and Leisure mungkin dapat menjadi pertimbangan.

Daftar dibuat berdasarkan survei terhadap para pembaca tentang pengalaman wisata mereka ke berbagai belahan dunia.  Parameternya beragam,  mulai dari pemandangan, tempat belanja hingga keramahan penduduk setempat.

 Dan ternyata salah satu tempat wisata Indonesia masuk dalam daftar, bahkan berada di urutan  4 dari 15 kota terbaik dunia. Adalah Ubud Bali yang masuk dalam daftar kota terbaik dunia 2018 versi Travel and Leisure. Peringkatnya lebih tinggi dari Kyoto Jepang atau Roma Italia.

Sedangkan di peringkat teratas masih dipegang San Miguel de Allende, Meksiko karena dianggap lebih memanjakan wisatawan. Bahkan salah satu pembaca Travel and Leisure sampai memberi saran untuk membawa ekstra koper karena begitu banyak toko yang menjual cenderamata dan perhiasan di sana. Wisatawan sedang berbelanja di Ubud Bali.

Meksiko sendiri seperti menjadi jawara karena sampai menempatkan tiga kotanya dalam daftar. Sedangkan untuk level Asia Tenggara, masuk pula kota-kota di Laos, Vietnam dan Thailand.

Dan ternyata Beirut, Lebanon juga masuk dalam kota terbaik untuk para wisatawan. Padahal kota ini sempat menjadi arena konflik bersenjata beberapa tahun lalu.

Berikut daftar 15 kota terbaik dunia 2018 versi Travel and Leisure :

  1. San Miguel de Allende, Meksiko (skor 91,94)
  2. Oaxaca, Meksiko (skor 90,52)
  3. Udaipur, India (skor 89,31)
  4. Ubud, Bali  Indonesia (skor 88,74)
  5. Kyoto, Jepang (skor 88,42)
  6. Florence, Italia (skor 88,29)
  7. Luang Prabang, Laos (skor 88,20)
  8. Hoi An, Vietnam (skor 88,09)
  9. Chiang Mai, Thailand (skor 87,93)
  10. Charleston, Carolina Selatan AS (skor 87,79)
  11. Mexico City, Meksiko (skor 87,65)
  12. Cape Town, Afsel (skor 87,63)
  13. Roma, Italia (skor 87,16)
  14. Istanbul, Turki (skor 87,09)
  15. Beirut, Lebanon (skor  87,04)

Lonely Planet Rilis 10 Destinasi Terbaik Asia, Indonesia Masuk Daftar Juga

Selain Travel and Leisure, buku panduan perjalanan dan situs wisata Lonely Planet juga merilis  destinasi  wisata terbaik Asia 2018 baru-baru ini. Ternyata Taman Nasional Komodo di Labuan Bajo, NTT berada dalam urutan 10 daftar tersebut.

Kian mudahnya  akses transportasi menuju tempat wisata, rupanya menjadi poin penting Pulau Komodo masuk dalam daftar destinasi wisata terbaik Asia. Semua ini berkat meningkatnya frekuensi penerbangan langsung dari kota-kota besar di Indonesia menuju Labuan Bajo.

Sementara di urutan teratas ditempati Busan, Korsel. Untuk tingkat Asia Tenggara, selain Indonesia hanya destinasi wisata Thailand yang juga masuk daftar. 

Berikut daftar destinasi terbaik Asia 2018 versi Lonely Planet :

  1. Busan, Korsel
  2. Uzbekistan
  3. Ho Chi Minh, Vietnam
  4. Ghats Barat, India
  5. Nagasaki, Jepang
  6. Chiang Mai, Thailand
  7. Lumbini, Nepal
  8. Arugam Bay, Sri Lanka
  9. Provinsi Sichuan, China
  10. Taman Nasional Komodo, Indonesia

(sumber : Lonely Planets, Travel and Leisure, CNN)