Uang Kertas Edisi Piala Dunia 2018

005c197f-e4e7-4190-ac9e-843d0cc22382-900x506
005c197f-e4e7-4190-ac9e-843d0cc22382-900x506 (Foto : )
Sisi depan uang kertas itu bergambar seorang anak laki-laki yang sedang bermimpi mengulang prestasi para pemain hebat, seperti penjaga gawang legendaris Rusia, Lev Yashin. Di sisi sebaliknya bergambar bola sepak terbang yang melambangkan dunia, di mana peta Rusia dicantumkan.Gambar di kedua sisi uang tersebut dibuat berorientasi vertikal.Bank Sentral Rusia memprediksi penggemar dan numismatis akan membeli uang tersebut, utamanya untuk dijadikan souvenir atau sebagai koleksi semata.Bank Sentral Rusia sebelumnya telah mengeluarkan koin peringatan untuk Piala Dunia 2018.
Piala Dunia akan diadakan mulai dari 14 Juni hingga 15 Juli 2018 di 11 kota, yaitu Moskow, Kaliningrad, Saint Petersburg, Volgograd, Kazan, Nizhny Novgorod, Samara, Saransk, Rostov-on-Don, Sochi dan Ekaterinburg.