Timnas Indonesia U-17 Tuntaskan TC di Jerman, Masih Sisakan Persoalan Penting

Timnas Indonesia U-17
Timnas Indonesia U-17 (Foto : Dok. PSSI)

Antv – Timnas Indonesia U-17 telah menyelesaikan seluruh rangkaian pemusatan latihan di Jerman sejak mulai berlatih pada 18 September 2023 lalu. Sebanyak 7 laga uji coba dijalani skuad asuhan Bima Sakti ini.

Tim yang dipersiapkan untuk Piala Dunia U-17 ini menjalani 7 laga uji coba di Jerman. Hasilnya, dua kali menang, satu kali hasil imbang dan empat kekalahan menjadi catatan tersendiri bagi Timnas Indonesia U-17.

Timnas Indonesia U-17 juga diperkuat beberapa pemain baru seperti Amar Rayhan Brkic, Chow Yun Damanik dan Welber Jardim. Pelatih Bima Sakti, mengucapkan syukur Alhamdulillah sudah menjalani lima minggu TC di Jerman, dengan beberapa kali uji coba.

“Ada tujuh uji coba. Progresnya di awal kita mengalami penurunan karena mungkin cuaca, lamanya TC yang lima minggu, agak sedikit drastis memang kondisi pemain. Tapi dari segi permainan, mereka menunjukkan progres, dan Alhamdulillah semuanya berjalan lancar,” kata Bima.

“Ada beberapa kekurangan, kelemahan yang memang harus kita benahi, mudah-mudahan dua minggu sebelum Piala Dunia nanti, kita bisa memperbaiki kekurangan itu,” lanjutnya.

img_title
Bima Sakti (tengah). (Foto: Dok. PSSI)

Bima mengatakan bahwa komunikasi hingga koordinasi masih menjadi persoalan yang dihadapi para pemain Timnas Indonesia U-17. Tentu evaluasi harus segera dilakukan tim sebelum perhelatan Piala Dunia U-17.