Tampil Trengginas, Karim Benzema Hattrick, Real Madrid Bekuk Valladolid dengan Skor 6-0

Karim Benzema Hattrick, Real Madrid Bekuk Valladolid dengan Skor 6-0
Karim Benzema Hattrick, Real Madrid Bekuk Valladolid dengan Skor 6-0 (Foto : Twitter)

Antv – Real Madrid berhasil meraih kemenangan telak 6-0 atas Real Valladolid pada lanjutan Liga Spanyol 2022-2023. Benzema menjadi bintang dengan mencetak hattrick pada pertandingan yang digelar di Santiago Bernabeu, Minggu (2/4/2023) malam WIB.

Madrid memimpin pada menit ke-22. Menerima umpan Marco Asensio, Rodrygo dengan tenang menceploskan bola ke dalam gawang menaklukkan Sergio Asenjo.

Tuan rumah menggandakan keunggulan tujuh menit kemudian. Vinicius merangsek dan melepaskan umpan silang yang ditanduk Karim Benzema dalam posisi bebas di sisi kanan di dalam kotak penalti.

Madrid mencetak gol ketiga pada menit ke-32. Mendapatkan sodoran umpan dari Vinicius, Benzema bergerak memotong ke tengah dan melewati dua pemain, sebelum melepaskan tendangan melengkung ke pojok kanan.

Benzema mencetak gol ketiganya empat menit berselang. Rodrygo menusuk di kanan dan mengirimkan umpan silang yang dituntaskan Benzema dengan tendangan akrobatik. Madrid menutup babak pertama unggul 4-0.

Menit ke-65, Rodrygo sempat mencetak gol. Namun, wasit menganulir gol ini setelah VAR menangkap basah Vinicius Junior lebih dahulu melakukan handball.

Real Madrid akhirnya menambah keunggulan menjadi 5-0 berkat gol Asensio di menit ke-73. Bekerja sama dengan Rodrygo, Asensio menuntaskan umpan pendek rekannya itu dari jarak dekat.

Jelang laga usai, Vazquez menggenapi kemenangan El Real menjadi 6-0. Vazquez memperdaya kiper lawan usai menerima unpan dari Eden Hazard.

Berkat hasil ini, Real Madrid di peringkat dua kembali menjaga jarak 12 poin dari sang pemuncak klasemen, Barcelona. Sementara itu, Valladolid menduduki peringkat 16 dengan poin 28.

Susunan Pemain:

Real Madrid: Thibaut Courtois; Eduardo Camavinga, David Alaba, Eder Militao, Lucas Vazquez; Marco Asensio, Aurelien Tchouameni, Toni Kroos; Vinicius Junior, Karim Benzema (C), Rodrygo.

Real Valladolid: Sergio Asenjo; Jawad El Yamiq, Joaquin Fernandez, Ivan Fresneda; Lucas Rosa, Monchu, Martin Hongla, Roque Mesa (C), Luis Perez; Sergio Leon, Gonzalo Plata.