Balum Berikan Dampak, Gelandang Al Nassr Ini Sebut Kedatangan Cristiano Ronaldo Buat Sulit

Cristiano Ronaldo
Cristiano Ronaldo (Foto : Twitter @AlNassrFC_EN)

Antv – Gelandang Al Nassr, Luiz Gustavo mengungkap bahwa dengan kehadiran Cristiano Ronaldo di tim membuat para punggawa Al Nassr merasa kesulitan. Apalagi kedatangan bintang Portugal ke Riyadh tersebut belum bisa memberikan dampak besar.

Kapten Timnas Portugal tersebut secara mengejutkan memutuskan kepindahannya ke Arab Saudi menyusul perpisahannya dengan Manchester United.

 

img_title
Cristiano Ronaldo di Al-Nassr. (Foto: Instagram @alnassr_fc)

 

Di Al Nassr Ronaldo menerima kontrak mewah dengan gaji termahal di dunia yang mencapai Rp3,3 triliun per-tahun dengan durasi kontrak 25 tahun.

Kedatangan Ronaldo ke Riyadh belum memberikan dampak besar kepada klub. Sejauh ini, pemain berusia 38 tahun tersebut baru menyumbang satu gol dari titik putih.

 

 

Eks pemain Bayern Munich, Gustavo merasa senang berada di satu tim bersama Ronaldo. Kepada RT Arabic mengungkap permasalahan yang ditimbulkan dengan kedatangan sosok mega bintang di tim.

"Tentu saja kehadiran Cristiano menyulitkan kami karena semua tim berusaha untuk berjuang melawannya dengan cara terbaik, dan ia memberi motivasi kepada semua orang (lawan)," kata Gustavo.

Meskipun begitu, Gustavo tetap merasa ada manfaat yang dirasakan para pemain dengan bergabungnya sang mega bintang peraih lima kali Ballon D’Or tersebut.

"Kehadirannya di Al-Nassr memberikan keuntungan besar bagi tim karena kami belajar darinya setiap hari, mengingat kemampuan hebat yang dimilikinya, baik secara teknis maupun fisik," lanjutnya.

"Cristiano Ronaldo diciptakan untuk tantangan dan ia selalu berhasil. Dan semua orang di sini sedang menunggu apa yang akan ia sajikan. Ia telah mencetak gol pertamanya, dan karena itu ia menghilangkan tekanan."