Perdana Jadi Starter MU, Casemiro Telan Kekalahan Hingga Kena Nutmeg

Casemiro
Casemiro (Foto : (Foto: Instagram @manchesterunited))

Antv – Mancheseter United menjamu Sociedad pada matchday pertama Grup E Liga Europa 2022/2023, Jumat 9 September 2022 dini hari WIB. Pada duel sengit yang berlangsung di Old Trafford itu, Setan Merah tumbang saat meladeni tamunya tersebut dengan skor 1-0.

Untuk pertama kalinya pemain yang baru diboyong dari Real Madrid beberapa waktu lalu. Casemiro, masuk starting xi Manchester United. Namun, di laga melawan Real Sociedad. Hanya saja, hasil yang didapat United tidak cukup bagus karena mereka justru menelan kekalahan.

Gol kemenangan Sociedad dicetak Brais Mendez pada menit ke-59 dari eksekusi penalti. Sociedad mendapat penalti setelah wasit menilai Lisandro Martinez melakukan handball dalam upaya memblok sepakan David Silva.

Pada laga tersebut yang menjadi perhatian ialah setan merah kalah justru ketika Casemiro dan Cristiano Ronaldo bermain sejak menit awal. Bagi Casemiro, ini adalah kali pertama dia bermain penuh untuk Setan Merah. 

Casemiro dimainkan bersama Fred dan Christian Eriksen di lini tengah United sejak peluit babak pertama dibunyikan. Setelah tiga laga beruntun jadi pemain pengganti, gelandang 30 tahun untuk pertama kalinya menjadi starter sejak dibeli United.

Casemiro punya catatan statistik yang cukup bagus. Casemiro melepas tiga shots sepanjang laga, hanya kalah dari Ronaldo (4). Casemiro melepas 57 umpan sepanjang laga, hanya kalah dari Harry Maguire.

Namun, ada satu momen dari Casemiro yang paling ikonik sepanjang laga. Pemain asal Brasil itu terkena nutmeg adalah ketika bola melewati antara kedua kaki atau biasa kita sebut dengan kolong. Bahasa lebih kerennya lagi itu dikolongin. 

img_title
Casemiro duel Man United vs Real Sociedad di Liga Europa 2022/2023. (Foto : AP Photo)

Sebuah gerakan indah dari Aihen Munoz melewatkan bola di sela kaki Casemiro. Dia pun gagal merebut bola.

Performa Casemiro tidak buruk, akan tetapi dia gagal memberikan United kemenangan pada laga perdana sebagai starting xi. Sejumlah fans memberikan komentar terkait aksi Casemiro